Dies Natalis ke-63 SMAN 1 Cianjur Semarak, Festival Pangeran Hidayatullah 62 Jadi Gebrakan Baru

Setelah absen selama dua tahun karena pandemi global Covid-19, SMAN 1 Cianjur kembali menggelar kegiatan Dies Natalis secara terbuka dan melibatkan masyarakat. Salah satunya dengan menggelar Festival Pangeran Hidayatullah (Panghid) 62 yang bakal dilaksanakan, Sabtu 15 Oktober 2022, besok.

Dies Natalis ke-63 SMAN 1 Cianjur Semarak, Festival Pangeran Hidayatullah 62 Jadi Gebrakan Baru
Setelah absen selama dua tahun karena pandemi global Covid-19, SMAN 1 Cianjur kembali menggelar kegiatan Dies Natalis secara terbuka dan melibatkan masyarakat. Salah satunya dengan menggelar Festival Pangeran Hidayatullah (Panghid) 62 yang bakal dilaksanakan, Sabtu 15 Oktober 2022, besok./istimewa

“Dimensi-dimensi tersebut menunjukkan bahwa profil pelajar Pancasila tidak hanya fokus pada kemampuan kognitif, tetapi juga sikap dan perilaku sesuai jati diri sebagai bangsa Indonesia sekaligus warga dunia,” tuturnya.

Ketua Yayasan Kebudayan Lokatmala Indonesia, Wina Rezky Agustina, menyambut baik kegiatan Festival Panghid 62 ini. Menurutnya kegiatan seperti ini merupakan kegiatan yang patut diapresiasi, terlebih diselenggarakan dengan melibatkan siswa, guru dan masyarakat.

“Kegiatan Festival Panghid 62 merupakan salah satu terobosan dalam rangka pemajuan kebudayaan. Sebuah tradisi yang sudah sepatutnya terus dikembangkan demi kemajuan dan pelestarian budaya bangsa,” kata Wina yang juga Tenaga Ahli Cagar Budaya (TACB) itu.

Baca Juga : Pemkab Garut Klaim Penyederhanaan Birokrasi Sudah Tepat

Festival Panghid 62  yang bakal digelar Sabtu (15/10/2022) mulai pukul 07.00 WIB itu mengambil rute sepanjang jalan di perkotaan Cianjur antara lain, Jl. Pangeran Hidayatullah - Jl. Siliwangi - JI. Siti Jenab - JI. Otto Iskandar Dinata - JI. Taifur Yusuf - Jl. Mangunsakoro - JI. Aria Cikondang - Jl. Siliwangi dan kembali ke Jl. Pangeran Hidayatullah.***

Halaman :


Editor : JakaPermana