Ezra Walian Beberkan Rahasia Tampil Moncer di Piala Menpora 2021

Ezra Walian menjadi satu di antara penyerang yang bisa menjadi andalan Persib Bandung. Terbukti tiga gol sudah dikemasnya di Piala Menpora 2021. 

Ezra Walian Beberkan Rahasia Tampil Moncer di Piala Menpora 2021
istimewa

INILAH, Sleman - Ezra Walian menjadi satu di antara penyerang yang bisa menjadi andalan Persib Bandung. Terbukti tiga gol sudah dikemasnya di Piala Menpora 2021

Pertama, gol terjadi saat melawan Persita Tangerang di babak grup D. Menariknya, gol yang terlahir di menit ke-63 itu tercipta melalui sentuhan pertamanya sejak dipercaya turun menggantikan Esteban Vizcarra di menit ke-62. 

Sementara gol kedua diciptakan saat melawan Persebaya Surabaya di babak delapan besar Piala Menpora 2021. Pemilik nomor punggung 30 itu kembali memberikan kejutan dengan menciptakan gol saat pertandingan baru memasuki detik ke-40.

Baca Juga : Tak Lagi Dapat Kesempatan, Ini Penjelasan Robert Alberts Mengenai Pemain Muda Persib

Sayangnya, Ezra tidak bisa melanjutkan pertandingan tepat di menit ke-16 karena mengalami cedera hamstring. Meski demikian, Persib berhasil memenangkan pertarungan dengan skor 3-2. 

Sedangkan gol ketiga, diciptakan saat melawan PSS Sleman di leg kedua babak semifinal Piala Menpora 2021. Kali ini, gol yang diciptakan di menit ke-84 itu memastikan Persib lolos ke babak final meski laga berakhir imbang 1-1. Maung Bandung unggul selisih gol lantaran menang 2-1 di leg pertama. 

Pemain naturalisasi asal Belanda ini mengaku performa ciamiknya itu terjadi karena sudah merasakan kenyamanan. Seperti yang diberikan pelatih Robert Rene Alberts. 

Baca Juga : Ini Persiapan Persib Hadapi Persija

"Pertama-tama, saya punya penilaian yang bagus terhadap coach, karena dia punya firasat yang bagus dan bagi orang seperti saya itu sangat penting," ungkap Ezra. 

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani