Ini Alasan Gian Zola Tinggalkan Persib Gabung Persela

Gian Zola Nasrulloh akhirnya angkat bicara mengenai keputusannya meninggalkan Persib Bandung dan memilih Persela Lamongan dalam menghadapi Liga 1 2021-2022.

Ini Alasan Gian Zola Tinggalkan Persib Gabung Persela
Gian Zola Nasrulloh. (istimewa)

"Mudah-mudahan lancar seperti sebelumnya karena kan pernah di Persela juga. Mudah-mudahan tahun ini lancar dan bisa membantu performa tim Persela," harapnya.

Kakak kandung Beckham Putra Nugraha ini tak memungkiri, tidak hanya Persela yang menginginkan jasanya untuk menghadapi Liga 1 2021-2022, namun juga ada Barito Putera.

"Mungkin karena pihak Persela suratnya duluan masuk ke Persib dan saya juga punya cerita bagus di Lamongan. Makannya kenapa gak diambil, jadi harus dicoba lagi ke dua kalinya. Semoga cerita bagus itu bisa terulang dan Zola di sana lancar, ada kesempatan dan bisa menunjukkan kualitas di sana. Target mudah-mudahan bisa dipanggil timnas," harapnya kembali.

Baca Juga : 3 Pemain Ini Dipastikan Jadi Starter di Laga Perdana Persib

Zola memastikan dalam waktu dekat akan segera bergabung dengan Persela. Rencananya akan mulai gabung pada Senin (16/8/2021). "Cedera saat ini sudah pulih, fisik juga sudah jauh lebih baik dari saat saya latihan pertama bersama Persib," pungkasnya. (muhammad ginanjar)

Halaman :


Editor : suroprapanca