Ini Komentar Luis Milla Usai Persib Ditahan Imbang 1-1 Madura United di Stadion GBLA

Pelatih Persib Luis Milla memaklumi hasil Persib ditahan imbang 1-1 Madura United di Stadion GBLA, Minggu 2 Juli 2023.

Ini Komentar Luis Milla Usai Persib Ditahan Imbang 1-1 Madura United di Stadion GBLA
Luis Milla memaklumi lantaran pertandingan itu merupakan laga perdana timnya di Liga 1 2023/2024. Termasuk juga bagi Madura United. Hasilnya, Persib ditahan imbang 1-1 Madura United di Stadion GBLA. (syamsuddin nasoetion)

INILAHKORAN, Bandung - Pelatih Persib Luis Milla memaklumi hasil Persib ditahan imbang 1-1 Madura United di Stadion GBLA, Minggu 2 Juli 2023.

Luis Milla memaklumi lantaran pertandingan itu merupakan laga perdana timnya di Liga 1 2023/2024. Termasuk juga bagi Madura United. Hasilnya, Persib ditahan imbang 1-1 Madura United di Stadion GBLA.

"Saya rasa ini merupakan tipikal pertandingan awal pada setiap musimnya. Ini laga yang sulit bagi kedua tim dan bagi kami ini awalan laga ini tidak bagus karena kami kebobolan dari satu peluang mereka di menit-menit awal," ungkap Luis Milla usai Persib ditahan imbang 1-1 Madura United di Stadion GBLA.

Baca Juga : Bobotoh Luapkan Kekecewaan Usai Persib Ditahan Imbang 1-1 Madura United di Stadion GBLA

Benar saja, Persib kebobolan lebih dulu melalui Hugo Gomes dos Santos Silva di menit ke-5. Namun Persib berhasil menyamakan kedudukan melalui David da Silva di menit ke-79. 

"Tapi ini sepak bola dan wajar terjadi. Tapi tadi pemain juga sudah berusaha melalui kedua sayap, mereka bermain dengan baik. Di babak kedua tim sudah bekerja dan juga berjuang hingga akhirnya bisa mencetak gol dan menyamakan angka," tuturnya. 

Pelatih asal Spanyol ini pun harus memberikan apresiasi kepada para pemainnya. Sebab para pemainnya mampu menciptakan beberapa peluang meski hanya satu gol yamg berhasil disarangkan.

Baca Juga : Tyronne Gustavo del Pino Ramos Bandingkan Sepak Bola Indonesia dan Thailand

"Saya rasa kami punya beberapa momen untuk mencetak gol kedua dan bagi saya ini cukup bagus meski seharusnya bisa meraih kemenangan. Tetapi ini sepak bola dan merasa senang dengan spirit dan perjuangan pemain meski harusnya kami harus mendapat hasil yang lebih baik," katanya.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani