Investasi Jabar Tertinggi, Ridwan Kamil Ungkap Rahasianya

INILAH, Tasikmalaya,- – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengungkap rahasia kenapa Jabar selalu mencetak realisasi investasi tertinggi nasional selama pandemi COVID-19. 

Investasi Jabar Tertinggi, Ridwan Kamil Ungkap Rahasianya

 

“Saya selalu tanya kepada investor kenapa memilih Jabar. Jawabanya selalu dua terbaik: satu mereka menganggap infrastruktur Jabar relatif lebih baik,” katanya di hadapan Wapres Ma’ruf Amin yang hadir dalam acara itu.

 

Baca Juga : DPRD Jabar Dorong Potensi Kelautan dan Perikanan Dimaksimalkan

Alasan kedua, produktivitas pekerja Jabar relatif tinggi. Ini didapat dari survei kepada investor. Katanya, produktivitas pekerja Jabar paling tinggi di Indonesia, bahkan setara dengan Vietnam. “Jadi setara dengan skor-skor di Vietnam yang dianggap di Asean yang menjadi salah satu yang produktif,” sebut Ridwan Kamil.

 

Ia menambahkan, ada beberapa industri yang sempat pindah ke luar Jabar untuk mengejar upah murah, namun karena produktivitas pekerjanya rendah kemudian investor itu kembali lagi ke Jabar.

 


Editor : tantan