Kabar Baik, Dalam Waktu Dekat Tarif Biskita Untuk Pelajaran Akan Lebih Murah

- Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto menyebut tarif Biskita Transapakuan bagi para pelajar di Kota Bogor su

Kabar Baik, Dalam Waktu Dekat Tarif Biskita Untuk Pelajaran Akan Lebih Murah

INILAHKORAN, Bogor - Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto menyebut tarif Biskita Transapakuan bagi para pelajar di Kota Bogor sudah disetejui oleh Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Republik Indonesia. Tentunya tarif pelajar dibedakan dari tarif umum yang diketahui berkisar di angka Rp4.000.

Dengan tarif yang cenderung lebih murah, diharapkan minat pelajar untuk menggunakan layanan Biskita akan kembali menggeliat.

"Iya, prinsipnya sudah disetujui, nanti akan kami sosialisasikan soal tarif pelajar," ungkap Bima pada Selasa 1 Agustus 2023.

Baca Juga : Lewati Tenggat Waktu, Mantan Direksi PT PPE Diduga Belum Kembalikan Kerugian Negara, Ini Tindakan Iwan Setiawan

Bima memaparkan, tentunya pengajuan oleh Pemkot Bogor ini sesuai dengan aspirasi warga Kota Bogor. Pihaknya  ingin memberikan kemudahan khusus bagi pelajar terkait penyesuaian tarif Biskita.

"Ini aspirasi dari warga Bogor, agar ada kemudahan. Terutama anak-anak sekolah itu kalau nyambung berkali-kali kan berat. Jadi anak sekolah dimudahkan, diberikan diskon. Tentunya nanti termasuk juga lansia," papar Wali Kota Bogor dua priode ini.

Bima menerangkan, untuk kepastian kapan tarif pelajar segera diterapkan, dirinya belum bisa memastikan. Karena proses administrasi pengajuan masih berlanjut.

Baca Juga : Pemkot Bogor Optimistis Jembatan Otista Selesai November 2023

"Ya, tentunya nanti kapan diberlakukan tarifnya akan kami umumkan lagi. Satu yang pasti, tarifnya itu pasti tidak membebani dan meringankan pelajar," terang Bima.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti