Mentan Puji Pompanisasi di Sumedang dan Minta Jadi Contoh

Pelaksana harian (Plh) Pj Bupati Sumedang Tuti Ruswati mendampingi Menteri Pertanian (Mentan) Indonesia Andi Amran Sulaiman meninjau pompanisasi di areal pesawahan Desa Marongge

Mentan Puji Pompanisasi di Sumedang dan Minta Jadi Contoh

INILAHKORAN, Sumedang - Pelaksana harian (Plh) Pj Bupati Sumedang Tuti Ruswati mendampingi Menteri Pertanian (Mentan) Indonesia Andi Amran Sulaiman meninjau pompanisasi di areal pesawahan Desa Marongge. Kecamatan Tomo, Jumat 5 April 2024.

Baca Juga : Polisi Kerahkan Tim Pengurai Kemacetan di Tol Palikanci

Areal sawah di Desa Marongge merupakan sawah tadah hujan yang hanya bisa panen satu kali selama setahun. Dengan pompanisasi dari Sungai Cilutung diharapkan bisa panen tiga sampai empat kali dalam setahun. Pompanisasi dari Sungai Cilutung bisa mengalirkan air 20 liter per detik untuk mengairi 51,6 hektare sawah di Desa Marongge. “Dengan pompanisasi ini diharapkan bisa panen menjadi empat kali dalam setahun,” kata Plh Pj Bupati Tuti.

Baca Juga : Di Cirebon, Timun Suri Tetap Jadi Andalan Takzil

Tuti bersyukur, Sumedang mendapat bantuan pompanisasi dari Kementerian Pertanian yang bisa meningkatkan produksi pangan dan membantu para petani. “Pak Mentan akan memberikan pompanisasi sebanyak dibutuhkan. Kami juga mengusulkan pompanisasi untuk areal pesawahan di Ujungjaya yang sawahnya tadah hujan dan kawasan agroteknologi dan agribisnis ,” kata Tuti.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti