Pasca Dapat Nilai WDP untuk APBD 2021, Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan akan Evaluasi Secara Menyeluruh

Iwan Setiawan akan mengevaluasi secara menyeluruh roda pemerintahannya, pasca menerima LHP BPK yang menyatakan WDP untuk APBD 2021.

Pasca Dapat Nilai WDP untuk APBD 2021, Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan akan Evaluasi Secara Menyeluruh
Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan mengatakan, tak hanya dugaan kebocoran hingga Rp42 miliar namun penilaian WDP untuk APBD 2021 itu pun terkait dengan lelang pengadaan barang dan jasa.

"Buat apa ada konsultan pengawas, kalau di temuannya (catatan dari BPK Perwakilan Jawa Barat) ada terus, konsultan pengawas (lebih) bertanggung jawab dibanding konsultan lapangan yang merupakan aparatur sipil negara (ASN) dimana disiplin ilmunya belum tentu sarjana teknik yang punya spesifikasi," sambungnya.

Baca Juga: Podomoro Park Bandung Luncurkan Rumah Contoh Hunian Tepi Danau Klaster Brahmapuri dan Fashagriya

Ke depan, dia juga akan mengevaluasi proses open bidding atau lelang jabatan hingga ilmu kesarjaannya sesuai dengan bidang kerjanya.

Diwawancara terpisah, Kepala Inspektorat Kabupaten Bogor Ade Jaya Munadi menjelaskan secepatnya orang nomor satu di Kabupaten Bogor itu akan menyurati SKPD teknis terkait. Lalu, sebagai Inspektorat akan memonitor proses penagihan kelebihan bayar.

"Inspektorat akan mengkordinasikan dan memonitor proses penagihan kelebihan bayar, yang terbesar dalam kelebihan bayar, terjadi di Dinas PUPR (Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang) dan Dinkes (Dinas Kesehatan)," jelasnya. (Reza Zurifwan)

Halaman :


Editor : inilahkoran