Pemkab Bandung Optimistis Stadion Si Jalak Harupat Bisa Menjadi Salah Satu Venue Gelaran Piala Dunia U-20

Pemkab Bandung sebagai pemilik Stadion Si Jalak Harupat optimistis jika perhelatan Piala Dunia U-20 siap digelar di stadion kebanggaan warga Dalem Bandung.

Pemkab Bandung Optimistis Stadion Si Jalak Harupat Bisa Menjadi Salah Satu Venue Gelaran Piala Dunia U-20
Bupati Bandung Dadang Supriatna mengatakan, optimisme itu seiring dengan apresiasi dari FIFA yang melihat progres perbaikan Stadion Si Jalak Harupat untuk menggelar Piala Dunia U-20 yang dilakukan relatif signifikan. (istimewa)

Dadang menjelaskan bahwa pelaksanaan Piala Dunia U-20, otomatis akan berdampak pada pariwisata di Kabupaten Bandung.

"Otomatis berdampak pada wisata karena pelaksanaannya di sini dari tanggal 20 Mei sampai 10 Juni 2023. Ada sekitar 20 hari, masyarakat atau pengunjung, termasuk pendatang domestik atau internasional akan masuk Kabupaten Bandung selama 20 hari," katanya.

Dadang berharap para pelaku usaha, termasuk hotel, home stay dan restoran untuk mempersiapkan diri. 

Baca Juga : Sejumlah Pohon Tumbang Akibat Hujan Deras Disertai Angin Kencang

"Bisa saja di Ciwidey, bisa di Pangalengan, dan di Soreang. Saya yakin hotel-hotel akan penuh," ujarnya.*** (rd dani r nugraha)

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani