Persib Diuntungkan dengan Penundaan Liga?

Penundaan kick off Liga 1 2021-2022 yang sedianya akan digelar 9 Juli ini menjadi keuntungan untuk Persib Bandung. Pasalnya, beberapa penggawa dari tim berjulukan Maung Bandung ini mengalami cedera. 

Persib Diuntungkan dengan Penundaan Liga?
net

INILAH, Bandung - Penundaan kick off Liga 1 2021-2022 yang sedianya akan digelar 9 Juli ini menjadi keuntungan untuk Persib Bandung. Pasalnya, beberapa penggawa dari tim berjulukan Maung Bandung ini mengalami cedera. 

Sebut saja Abdul Aziz Lufti Akbar yang mengalami cedera lutut, Teja Paku Alam yang baru menjalani operasi akibat patah tulang hidung hingga Dedi Kusnandar yang mengalami luka robek di bagian pipinya. 

Artinya, para pemain ini memiliki waktu untuk bisa menyembuhkan cederanya. Sehingga pada akhirnya bisa tampil maksimal di Liga 1 2021-2022. 

Baca Juga : Deden Natshir Ajak Masyarakat Hormati dan Patuhi PPKM Darurat

Dokter Persib, Mochamad Rafi Ghani mengatakan para pemain tersebut kini kondisinya sudah membaik. Namun saat ini, para pemain itu masih diharuskan menjalani latihan secara mandiri menyusul diterapkannya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat akibat melonjaknya kasus Covid-19. 

"Sedang melakukan latihan mandiri. Rata-rata baik," ujar Rafi saat dihubungi, Kamis (8/7/2021). 

Tidak hanya bagi yang cedera, penundaan ini dipastikan akan dimanfaatkan Persib untuk meningkatkan kekompakan. Terlebih, Pangeran Biru ini, baru mendatangkan dua pemain tambahan yakni Mohammed Rashid dan Marc Anthony Klok. (Muhammad Ginanjar)

Baca Juga : Erwin Ramdani Enjoy Jalani Latihan Mandiri


Editor : Doni Ramdhani