Pulang Liburan, 6 Bagian Mobil Ini Wajib Diperiksa

LIBURAN Natal dan Tahun Baru telah usai, dan sebagian masyarakat pun mulai kembali beraktivitas normal pada Senin (4/1/2021).

Pulang Liburan, 6 Bagian Mobil Ini Wajib Diperiksa
ilustrasi

Anda bisa mengecek air radiator dan tabung penyimpan cadangan air radiator. Perhatikan ketinggian tabung penyimpan minyak rem dan pembersih kaca depan.

Periksa volume tabung fluida kopling untuk mobil transmisi manual, serta air aki dan bersihkan permukaan terminal aki dan tutup pengisi jika terjadi pengapuran.

Selanjutnya, Anda bisa memeriksa volume minyak power steering hidrolis dan pastikan freon AC dalam kondisi penuh.

Baca Juga : Tahun Baru, Samsung Luncurkan Gzalaxy A02s

6. Bersihkan Kabin dan Bagasi

Selain lima hal teknis di atas, pemilik mobil dianjurkan segera membersihkan kabin dan bagasi dari sisa-sisa serpihan makanan atau lembaran-lembaran karcis tol yang tersisa di kabin mobil.

Bersihkan juga ruang bagasi dan pastikan tidak ada bungkusan sisa makanan atau baju kotor yang tertinggal karena menyebabkan bau pada kabin mobil dan membuat mengemudi menjadi tidak nyaman.

Baca Juga : Lampu Motor Redup? Ternyata Ini 10 Penyebabnya

Jika diperlukan, Anda bisa menyemprotkan disinfektan untuk membunuh bakteri, virus, dan kuman. (inilah.com)


Editor : JakaPermana