Resmi Dilantik, Pengurus KONI Kota Cimahi Periode 2023-2027 Tancap Gas Siapkan Atlet PON 2024

Sejumlah resolusi tengah disiapkan pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Cimahi periode 2023-2027 pasca resmi dilantik di Gedung Cimahi Techno Park pada Rabu 27 Desember 2023.

Resmi Dilantik, Pengurus KONI Kota Cimahi Periode 2023-2027 Tancap Gas Siapkan Atlet PON 2024
Sejumlah resolusi tengah disiapkan pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Cimahi periode 2023-2027 pasca resmi dilantik di Gedung Cimahi Techno Park pada Rabu 27 Desember 2023./Agus Satia Negara

INILAHKORAN, Cimahi - Sejumlah resolusi tengah disiapkan pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Cimahi periode 2023-2027 pasca resmi dilantik di Gedung Cimahi Techno Park pada Rabu 27 Desember 2023.

Pasalnya, selain melakukan evaluasi kinerja sebelumnya, KONI Kota Cimahi dituntut harus menyiapkan para atlet terbaiknya untuk berlaga pada Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumut 2024.

"Sebagai pengurus KONI Kota Cimahi periode sebelumnya, kekurangan ke belakang menjadi tolok ukur saya dalam menjalankan roda organisasi periode 2023-2027," kata Ketua Umum KONI Kota Cimahi, Aris Permono usai dilantik secara langsung Ketua KONI Jawa Barat, Muhammad Budiana.

Baca Juga : Wakil Ketua Komisi VIII DPR Ini Harap Penerima PKH Ekonominya Bisa Mandiri

Menurut Aris, salah satu ukuran kesuksesan capaian prestasi olahraga di tingkat kota/kabupaten itu adalah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov).

"Alhamdulillah, pada Porprov Jabar kemarin kami bisa berada di posisi sembilan kota/kabupaten," tuturnya.

Aris mengklaim, prestasi tersebut menjadi tolok ukur kemajuan KONI Kota Cimahi. Namun, pihaknya belum puas dan bakal meningkatkan target untuk bisa masuk ranking 6 atau 5 di Jabar.

Baca Juga : BNN : Angka Prevalensi Penyalahgunaan Narkoba 2023 Menurun 0,02 Persen

"Karena tidak mungkin kami bisa melawan ranking 1, 2 dan 3 yang notabene dipegang kota/kabupaten yang berplat B, seperti Bekasi," ujarnya.

Halaman :


Editor : JakaPermana