Riset Produk, Eiger Gandeng Komunitas

PT Eigerindo Multi Produk Industri (Eiger) menjaga konsistensinya melalui berbagai inovasi pada produk yang diluncurkan. Untuk itu, produsen peralatan petualangan luar ruangan itu selalu melibatkan komunitas.

Riset Produk, Eiger Gandeng Komunitas
Foto: Doni Ramdhani

INILAH, Bandung - PT Eigerindo Multi Produk Industri (Eiger) menjaga konsistensinya melalui berbagai inovasi pada produk yang diluncurkan. Untuk itu, produsen peralatan petualangan luar ruangan itu selalu melibatkan komunitas.

“Kita berkomitmen untuk terus-menerus melakukan riset dan pengembangan agar produk yang dihasilkan lebih baik dari sebelumnya. Terima kasih kepada seluruh konsumen, penggiat alam terbuka, pemerhati, dan komunitas yang selalu memberikan masukan berharga untuk peningkatan kualitas dan pengembangan produk Eiger,” kata Deputy CEO Eiger Christian Hartanto Sarsono, Rabu (17/3/2021).

Menurutnya, merek Eiger memiliki tiga kategori produk yakni mountaineering, riding, dan lifestyle. Masing-masing produk itu diakuinya selalu melalui proses designed-developed-tested agar memberikan kualitas terbaik. 

Baca Juga : Wow, Aplikasi MyPertamina Sudah Diunduh 10 Juta Pengguna

Proses tersebut dimulai dari riset yang dilakukan secara rutin seperti memantau perkembangan tren dan menjelajahi berbagai daerah untuk mencari bahan-bahan unggulan dan inspirasi dari tradisi dan kebudayaan Indonesia. Tak hanya itu, Eiger pun kerap berdiskusi bersama rekan-rekan komunitas dan penggiat aktivitas outdoor guna mendapatkan wawasan dan informasi tentang kebutuhan di lapangan.

Sementara itu, Deputy Managing Director PT Eksonindo Multi Produk Industri Adji Santoso menyebutkan pihaknya yang merupakan perusahaan manufaktur penghasil produk Eiger menjelaskan usai melalui proses riset itu setiap produk dikembangkan menjadi desain yang dilanjutkan dengan pembuatan proto sample. Setiap produk yang dibikin itu nantinya dilakukan uji coba tim Quality Control dan Eiger Adventure Service Team (EAST) di lapangan. Terlebih, produk-produk yang memiliki fungsi high technicality. 

“Setelah itu, jika tidak ada kendala dan sudah memenuhi kriteria yang ditetapkan, baru kami lanjutkan ke tahap produksi untuk didistribusikan secara masal. Proses tersebut dimulai dari tahap digitalisasi dan dokumentasi pola, pemotongan bahan, penjahitan, pemasangan aksesoris, hingga pengepakan,” jelasnya.

Baca Juga : Pentingnya Penjaminan LPS di Masa Pandemi

Terkait distribusi produk, dia menuturkan selain dikirim ke 250 Eiger Adventure Store se-Indonesia, produk-produknya juga tersedia di kanal online dan official store di berbagai marketplace. Dia menambahkan, Eiger akan terus mengeksplor peluang-peluang ekspansi ke depannya agar semakin dapat menjangkau dan menemani lebih banyak Eigerian.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani