Survei IPRC: Atalia Jadi Figur Favorit Cawalkot Bandung di Kalangan Gen Z dan Y

Indonesian Politics Research and Consulting (IPRC) merilis figur favorit calon Wali Kota Bandung, untuk Pilkada 2024 di kalangan Generasi Z dan Y.

Survei IPRC: Atalia Jadi Figur Favorit Cawalkot Bandung di Kalangan Gen Z dan Y
Indonesian Politics Research and Consulting (IPRC) merilis figur favorit calon Wali Kota Bandung, untuk Pilkada 2024 di kalangan Generasi Z dan Y./yuliantono

Selain itu di Gen Z dan Y sambung Ari, berdasarkan hasil survei juga menunjukkan rawan politik uang. Situasi ini dinilainya cukup miris dan mengkhawatirkan, karena mereka yang menjadi pemilih mayoritas nyatanya terbuka akan politik uang dan kurang memedulikan gagasan.

"Ketika sekarang 60 persen pemilih muda ada harapan bahwa proses politik digiring ke arah yang rasional, karena mereka ini kritis. Ternyata tidak. Keterkaitan dengan ekonomi, menjadi celah. Cenderung pragmatis. Ini jadi tantangan politik, bagaimana ini akan melanggengkan politik transaksional. Karakteristik ini enggak peduli dengan masalah yang terjadi di sekitarnya," ujarnya.

Ini pun terbukti di survei yang dilakukan IPRC kata Indra, dimana ada 50 persen responden akan menerima politik uang di Pilkada 2024. Kendati diakuinya responden tidak menjamin bakal memilih figur yang mengunakan politik uang.

Baca Juga : Sambut Baik Dioperasikannya Sementara Akses Tol KM 149, Plh Wali Kota Bandung Minta Waspadai Hal Ini

"50 persen responden ini mengatakan wajar soal politik uang saat Pemilu. Tapi soal efektif atau tidak, ternyata tidak karena mereka akan menerima (uang, barang atau hadiah), namun tak akan memilih. Sebab, calon yang akan dipilih itu sesuai keinginan mereka saja yang persentasenya sebanyak 81 persen," tandasnya. (Yuliantono)

Halaman :


Editor : JakaPermana