Tahun Ini, DPKP3 Kota Bandung Akan Revitalisasi Sejumlah Taman Kota

Dinas Perumahan Kawasan Permukiman Pertanahan dan Pertamanan (DPKP3) Kota Bandung, akan melakukan revitalisasi secara bertahap terhadap sejumlah taman.

Tahun Ini, DPKP3 Kota Bandung Akan Revitalisasi Sejumlah Taman Kota

INILAHKORAN, Bandung - Dinas Perumahan Kawasan Permukiman Pertanahan dan Pertamanan (DPKP3) Kota Bandung, akan melakukan revitalisasi secara bertahap terhadap sejumlah taman.

Kepala DPKP3 Kota Bandung Rizky Kusrulyadi mengatakan, beberapa taman yang akan direvitalisasi diantaranya Taman Alun-alun, Taman Supratman, Taman Cicaheum dan satu taman lainnya.

"Di tahun 2024, hanya revitalisasi tidak ada penambahan taman. Ini masih tahap perencanaan, kemudian ada proses lelang. Kita berharap secepatnya bisa terealisasi," kata Rizky Kusrulyadi, Senin 5 Februari 2024.

Baca Juga : PJ Wali Kota Bandung Lantik 116 PNS Administrator, Pengawas dan Fungsional 

Menurut ia, kegiatan revitalisasi akan menyentuh beberapa bagian pada taman seperti Taman Alun-alun Asia Afrika. Pihaknya bakal melakukan pergantian rumput sintetis yang sudah termakan usia.

"Lalu dari sisi design dan penambahan toilet. Untuk kesadaran masyarakat, masih saja ada yang melakukan vandalisme. Dan mengambil atau merusak lampu dan ornamen lainnya. Disini perlu ada kesadaran masyarakat juga," ucapnya.

Rizky menambahkan, pada kegiatan revitalisasi. Taman tersebut akan ditutup untuk umum. Namun setelah proses revitalisasi, taman-taman itu akan kembali dibuka untuk umum seperti sebelumnya.

Baca Juga : 424 PNS di KBB Pensiun Tahun 2024, Pemda KBB Usulkan 450 CASN dengan Formasi ini

"Taman akan kembali dibuka setelah tahap revitalisasi selesai dilakukan. Target kita empat sampai lima bulan untuk tahap revitalisasi ini. Untuk anggaran pastinya belum dapat, tapi anggaran nanti akan kita manfaatkan sepenuhnya," ujar dia. *** (yogo triastopo)


Editor : Ahmad Sayuti