Tekan Kriminalitas, Kota Bandung Perbanyak Lampu Penerangan

Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung terus menambah titik lampu penerangan jalan umum (PJU) di sejumlah titik mengantisipasi tindak pidana kriminal. 

Tekan Kriminalitas, Kota Bandung Perbanyak Lampu Penerangan
Wali Kota Bandung Yana Mulyana
INILAHKORAN, Bandung - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung terus menambah titik lampu penerangan jalan umum (PJU) di sejumlah titik mengantisipasi tindak pidana kriminal. 
"Kita terus berkoordinasi dengan aparat keamanan dan, upaya lainnya adalah memperbanyak PJU sehingga kondisinya menjadi tidak gelap," kata Wali Kota Bandung Yana Mulyana, Selasa 3 Januari 2023.
Menurut Yana Mulyana, pihaknya sudah menganggarkan dana APBD sebesar Rp 55 miliar untuk memperbanyak PJU dan PJL di 2022. Sementara di anggaran perubahan mendapat Rp 24 miliar. 
"Dana miliar akan digunakan kembali pada tahun 2023 untuk memperbanyak PJU. Titik pembangunan PJU yang berada di lokasi rawan terjadi kriminalitas. Mudah-mudahan bisa terus mengurangi kriminalitas," ucapnya. 
Sambung Yana, telah meminta petugas Satpol PP, Dishub Kota Bandung untuk melakukan pengawasan pada aktivitas masyarakat di wilayah. Sehingga diharapkan tindak pidana kriminal dapat ditekan. *** (yogo triastopo) 


Editor : Ahmad Sayuti