Vaksinasi Covid-19 Terus Digenjot, 83 Juta Dosis Sudah Diberikan kepada Warga Jabar

Dinas Kesehatan Jabar terus menggenjot vaksinasi Covid-19. Hingga kini, capaian vaksinasi di Jabar menjadi yang tertinggi di tingkat nasional dan menjadi tren positif dalam upaya pencegahan Covid-19.

Vaksinasi Covid-19 Terus Digenjot, 83 Juta Dosis Sudah Diberikan kepada Warga Jabar
Berdasarkan update data terakhir hingga 25 September 2022 pukul 17.00 WIB, dari total sasaran 42.610.134 warga Jabar yang berhak menerima vaksinasi Covid-19, sebanyak 86,76 % atau sebanyak 36.969.729 orang dinyatakan sudah menerima vaksin Dosis 1. Sementara yang sudah mendapat Dosis 2 sebanyak 31.838.722 oranga atau sudah mencapai 74,72 %. Sedangkan, untuk Dosis 3 dan Dosis 4, masing-masing 15.044.404 dan 63.797 atau 35,31 ?n 35,11 %. (dok)

INILAHKORAN, Bandung - Dinas Kesehatan Jabar terus menggenjot vaksinasi Covid-19. Hingga kini, capaian vaksinasi di Jabar menjadi yang tertinggi di tingkat nasional dan menjadi tren positif dalam upaya pencegahan Covid-19.

Berdasarkan update data terakhir hingga 25 September 2022 pukul 17.00 WIB, dari total sasaran 42.610.134 warga Jabar yang berhak menerima vaksinasi Covid-19, sebanyak 86,76 % atau sebanyak 36.969.729 orang dinyatakan sudah menerima vaksin Dosis 1. Sementara yang sudah mendapat Dosis 2 sebanyak 31.838.722 oranga atau sudah mencapai 74,72 %. Sedangkan, untuk Dosis 3 dan Dosis 4, masing-masing 15.044.404 dan 63.797 atau 35,31 % dan 35,11 %.

Gubernur Jabar Ridwan Kamil mengapresiasi upaya vaksinasi Covid-19 tersebut di mana upaya maksimal terus dilakukan kendati kasus Covid-19 cenderung menurun. Mengingat, Covid-19 masih menjadi ancaman. 

Baca Juga : Jelas, Prabowo Subianto Timbang Ridwan Kamil sebagai Cawapres, Itu Layak!

“Vaksinasi untuk masyarakat terus dilakukan agar maksimal. Capaian vaksin hingga vaksin dosis ketiga akan mencapai 50 persen. Tapi kita prioritaskan untuk tenaga kesehatan terlebih dahulu karena ini yang akan menjadi garda terdepan dalam penanganannya. Untuk nakes capaian sudah masuk booster kedua dan ini akan berjalan terus,” ujar Ridwan Kamil.

Mengingat merupakan provinsi dengan jumlah penduduk terbanyak, maka vaksinasi Covid-19 di Jabar merupakan yang terbanyak se-Indonesia. Dia berharap vaksinasi ini pun terus berjalan hingga mencapai target yang diharapkan. 

Hal terpenting, lanjut Ridwan Kamil, walaupun penambahan kasus Covid-19 naik-turun dalam beberapa gelombang, penanganan pasien di rumah sakit kini terbilang rendah karena masyarakat sudah bisa melakukan isolasi mandiri di rumah masing-masing 

Baca Juga : DPRD Jabar Minta MUJ Maksimalkan PI dari Pertamina

“Jika rumah sakit sepi meski kasusnya turun-naik, Covid-19 ini akan dirasakan seperti virus flu biasa yang bisa tertangani dengan cukup istirahat secara mandiri,” katanya. 

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani