Yana Mulyana Optimistis, Kota Bandung Capai Target Imunisasi Polio

Yana Mulyana optimistisKota Bandung akan mencapai target imunisasi polio karena didorong oleh Dinas Pendidikan (Disdik) dan aparat kewilayahan.

Yana Mulyana Optimistis, Kota Bandung Capai Target Imunisasi Polio
Memasuki hari kedua sub pekan imunisasi nasional (PIN) polio, Kota Bandung diprediksi mencapai target sasaran 180.075 balita.

INILAHKORAN, Bandung - Memasuki hari kedua sub pekan imunisasi nasional (PIN) polio, Kota Bandung diprediksi mencapai target sasaran 180.075 balita. Hal tersebut disampaikan Wali Kota Bandung Yana Mulyana

"Kota Bandung targetnya 180.075 balita. Sudah tersedia 4.500 vial vaksin. Satu vial bisa untuk 40-50 anak, insyaallah cukup," kata Yana Mulyana di PG-TK Slamet Riyadi 1 pada Selasa 4 April 2023.

Yana Mulyana juga optimistis, bahwa Kota Bandung akan mencapai target karena didorong oleh Dinas Pendidikan (Disdik) dan aparat kewilayahan.

Baca Juga : SBM ITB dan Akselerasi Bekali UMKM Jabar Pelatihan dan Beasiswa

"Peran Disdik dan aparat kewilayahan membuat target ini bisa tercapai. Meskipun tidak ada kasusnya di Kota Bandung, tapi karena kasusnya ada di Jawa Barat dan pergerakan manusia. Apalagi nanti menjelang hari besar Idulfitri, pergerakan manusia harus kita antisipasi," ucapnya. 

Untuk mencapai target, dikemukakan Yana Pemkot Bandung akan menyisir tiap posyandu melalui aparat kewilayahan dan puskesmas setempat. 

"Posyandu yang sepi itu bisa jadi karena anak-anak di sana lagi sekolah. Maka dari itu kita juga laksanakan di sekolah. Tapi, insyaallah tersisir semua anak-anak yang harus divaksin," ujar dia. 

Baca Juga : Kudeta Sampai ke Meja MA, Demokrat KBB Minta Pemerintah Tindak Tegas Moeldoko

Oleh karena itu dituturkan Yana, imunisasi polio tak hanya dilakukan di fasilitas kesehatan, tapi juga di sekolah-sekolah. "Bulan depan ada dosis selanjutnya karena memang harus dua kali atau dua putaran," jelasnya. 

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti