Bahas Masa Depan, AHY-Anies Puji Pemikiran Kritis Anak Muda Bandung

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan bakal calon presiden (bacapres) Koalisi Perubahan Anies Baswedan menggelar dialog bersama anak muda Kota Bandung, generasi milennial dan zillenial, di Rumah Kentang, Sabtu 5 Agustus 2023.

Bahas Masa Depan, AHY-Anies Puji Pemikiran Kritis Anak Muda Bandung

INILAHKORAN, Bandung - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan bakal calon presiden (bacapres) Koalisi Perubahan Anies Baswedan menggelar dialog bersama anak muda Kota Bandung, generasi milennial dan zillenial, di Rumah Kentang, Sabtu 5 Agustus 2023.

AHY mengatakan, dialog ini merupakan bagian dari upaya mereka untuk menyerap aspirasi, sekaligus memetakan bagaimana membangun bangsa di masa depan dalam mewujudkan Indonesia Emas di 2045. Sebab dia meyakini, generasi muda adalah SDM penentu terhadap nasib negara di kemudian hari.

Maka dari itu, dialog ini diharapkan dapat memberikan solusi untuk menghadapi dinamika yang ada sekarang guna menatap masa depan. Selain itu AHY turut mengapresiasi anak muda Bandung yang memiliki pola pikir kritis terhadap situasi hari ini.

Baca Juga : Ibu Rumah Tangga di Bandung Ditahan Polisi Karena Jualan Sabu

"Kita berdialog, mendengarkan aspirasi anak muda Bandung yang memiliki concern terhadap masa depannya. Menuju Indonesia Emas 2045, banyak harus dibenahi dari sekarang. Semangat mencari solusi di bidang ekonomi, kesejahteraan, keadilan penegakan hukum, menurunnya kualitas SDM dan lingkungan hidup. Termasuk demokrasi dan kebebasan rakyat. Mudah-mudahan bisa kita cari solusi ke depan. Ini jadi modal kita, bukan hanya dalam konteks Pemilu tapi ini masa depan kita semuanya," ujarnya usai dialog.

Sementara Anies mengaku salut dengan anak muda Bandung yang menurutnya berwawasan. Dialog yang dilakukan ini dinilainya sangat berkualitas, sehingga memotivasi. Terlebih diakuinya sejalan dengan cita-cita Koalisi Perubahan.

"Salut sama teman-teman muda Bandung. Bandung kota yang banyak anak muda kreatif. Pentingnya menyediakan lapangan kerja ekraf agar menjadi karya yang bermanfaat," ucapnya.

Baca Juga : Belum Sempat Beredar, Peracik Kopi Ganja Asal Bandung Diringkus Jajaran Satnarkoba Polres Cimahi

Dia pun menghimbau kepada generasi muda untuk mengisi waktu dengan kegiatan bermanfaat, sehingga dapat menghasilkan gagasan-gasan dan kreativitas terhadap bidang masing-masing.

Halaman :


Editor : JakaPermana