Bendung Katulampa Kembali Naik, Warga Sekitar Bantaran Ciliwung Diminta Waspada

Hujan yang terjadi sejak semalam dan pagi di wilayah Puncak membuat debit air yang melintas di Bendung Katulampa Bogor kembali meningkat. Senin (8/2/2021) pagi, statusnya menjadi siaga 3.

Bendung Katulampa Kembali Naik, Warga Sekitar Bantaran Ciliwung Diminta Waspada
Foto: Rizki Mauludi

INILAH, Bogor - Hujan yang terjadi sejak semalam dan pagi di wilayah Puncak membuat debit air yang melintas di Bendung Katulampa Bogor kembali meningkat. Senin (8/2/2021) pagi, statusnya menjadi siaga 3.

Koordinator Satuan Unit Pelaksana Ciliwung Katulampa Bogor Andi Sudirman mengatakan, kenaikan air itu terjadi sejak dini hari.

"Betul, dari awalnya 40 cm hingga pukul 04.00 WIB dini hari, kemudian naik siaga empat di angka 90 cm dan tertinggi tadi pukul 06.00 WIB di 140 cm dan sempat bertahan cukup lama," ungkap Andi kepada wartawan, Senin (8/2/2021).

Baca Juga : Setelah Dinyatakan Positif, Ketua DPRD Semangat Melawan Covid-19

Andi mengatakan, pada posisi 140 cm debit air yang mengalir sebesar 246.000 per detik. Diperkirakan, limpahan air akan sampai Jakarta dalam waktu delapan hingga 10 jam ke depan.

"Namun jika sepanjang aliran sungai itu juga diguyur hujan air akan lebih cepat sampai," tuturnya.

Andi juga mengimbau, agar warga yang berada dibantaran sungai agar tetap waspada.

Baca Juga : Dedie Minta OPD Ambil Langkah untuk Percepat BIRR

"Karena mengingat curah hujan masih cukup tinggi di wilayah Jabodetabek khususnya Bogor," pungkasnya. (Rizki Mauludi)


Editor : Doni Ramdhani