Bupati Minta Jaringan Pelayanan Air Tirta Kahuripan Hingga ke Pelosok

Bupati Bogor Ade Yasin meminta Perumdam Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor mampu mengembangkan jaringan pelayanannya sampai ke pelosok di 40 kecamatan.

Bupati Minta Jaringan Pelayanan Air Tirta Kahuripan Hingga ke Pelosok
Foto: Reza Zurifwan

"Pencapaian di atas tentunya buah komitmen, kinerja, integritas dan disiplin seluruh jajaran Perumdam Tirta Kahuripan. Untuk itu saya turut bangga, semoga capaian ini dapat terus ditingkatkan untuk memperkuat pelayanan dan meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) Kabupaten Bogor," paparnya.

Sementara itu, Direktur Utama Perumdam Tirta Kahuripan Hasanudin Taher menugaskan delapan kantor pelayanan ikut mengembangkan jaringan pelayanan air ke pelosok di 40 kecamatan.

"Tugas mengembangkan jaringan pelayanan air ke pelosok di 40 kecamatan harus kita emban bersama tanggung jawabnya, mulai dari unit administrasi hingga unit produksi," kata Hasanudin.

Baca Juga : Komisi I Minta Pemkot Segera Ambil Alih Pengelolaan Pasar Tekum

Dia menjelaskan, belum tersambungnya jaringan pelayanan air karena 14 kecamatan tersebut merupakan wilayah terluar Kabupaten Bogor yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Cianjur, Kabupaten Bekasi, Kabupaten Lebak Kabupaten dan Kota Tanggerang. 

"Kendala dalam memenuhi jaringan pelayanan air ini karena jarak hingga membutuhkan dana yang besar untuk bisa melayani jaringan pipa air ke 40 kecamatan," jelasnya. (Reza Zurifwan)

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani