Dadang Supriatna Tinjau Drainase di Belakang Kantor Pemkab Bandung yang jadi Langganan Banjir

Bupati Bandung Dadang Supriatna merespons aspirasi masyarakat Desa Pamekaran Kecamatan Soreang, yang selalu kebanjiran di RW 7 hingga RW 10 setiap hujan turun. Banjir di wilayah Desa Pamekaran yang bertetanggaan dengan Komplek Pemkab Bandung ini terjadi akibat pendangkalan aliran drainase.

Dadang Supriatna Tinjau Drainase di Belakang Kantor Pemkab Bandung yang jadi Langganan Banjir
Aspirasi warga ini disampaikan para ketua RW kepada Dadang Supriatna di rumah dinasnya belum lama ini. Atas aspirasi tersebut, didampingi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMPD), Dadang melakukan peninjauan lingkungan di sekeliling Komplek Pemkab Bandung, tepatnya di Desa Pamekaran Kecamatan Soreang. (istimewa)

Agus menyebutkan penyebab banjir karena terjadi pendangkalan saluran air itu mulai di kawasan RW 07 sampai ke RW 10 Desa Pamekaran, yang merupakan kawasan permukiman penduduk. 

"Banjirnya baru sekarang ini. Kita lapor ke Pak Bupati, beliau langsung sigap," ujarnya.

Agus mengungkapkan dari kawasan permukiman di RT 04 dan RT 05/RW 10, terendam banjir. Salah satu penyebab banjir itu, tak hanya terjadi pendangkalan saluran drainase, juga disebabkan oleh terganggunya saluran air oleh aktivitas pembangunan. 

Baca Juga : Rani Tewas Ditangan Suaminya Sendiri Beberapa Jam Sebelum Salat Idul Fitri

"Saat ini lagi dilakukan pembenahan dan penataan. Semoga kedepannya tidak lagi banjir disaat turun hujan," katanya.*** (rd dani r nugraha)

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani