Dikalahkan Persib, Pelatih PSIS Semarang : Maung Bandung Pantas Menang

Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius menunjukan kekecewaannya usai timnya kalah dari Persib Bandung dengan skor 3-0 di laga yang digelar di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa, 27 Februari 2024.

Dikalahkan Persib, Pelatih PSIS Semarang : Maung Bandung Pantas Menang
foto: Syamsuddin Nasoetion

INILAHKORAN, Bandung - Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius menunjukan kekecewaannya usai timnya kalah dari Persib Bandung dengan skor 3-0 di laga yang digelar di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa, 27 Februari 2024.

Pelatih PSIS Semarang asal Malta ini memastikan tidak banyak yang harus dikatakan. Sebab menurutnya, Persib bermain lebih baik dibandingkan timnya.

Persib Bandung bermain jauh lebih baik dari kami, mereka pantas untuk menang dan kami harus menerima kekalahan ini. Karena Persib bermain lebih baik,” kata pelatih PSIS Semarang berusia 50 tahun ini usai pertandingan.

Baca Juga : Bojan Hodak Ungkap Alasan Persib Kalahkan PSIS Semarang

Gilbert berencana akan pulang ke kediamannya dan menyaksikan tayangan ulang dari pertandingan ini. Setidaknya tiga sampai empat kali.

“Lalu saya akan melakukan evaluasi untuk laga yang berikutnya,” tuturnya.

Terkait mengenai Vitinho, dia akui harus absen. Sebab pemainnya itu mengalami cedera ACL yang harus beristirahat hingga akhir musim.

Baca Juga : Marc Klok Beberkan Kondisi Skuad Persib Jelang Lawan PSIS Semarang

“Tentu kami kehilangan pemain yang bagus. Tapi sayangnya dia menderita cedera dan tidak bisa bermain. Kami harus memanfaatkan pemain yang ada dan skuat kami ramping, kami tidak memiliki banyak pemain. Kami harus bertarung dengan pemain yang ada hingga akhir,” katanya.

Halaman :


Editor : JakaPermana