Ditahan Imbang Persib, Ini Reaksi Pelatih Persija

Pelatih Persija Jakarta, Julio Banuelos Saez menyatakan kepuasannya meski timnya ditahan imbang Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Rabu (10/7/2019).

Ditahan Imbang Persib, Ini Reaksi Pelatih Persija
Pelatih Persija Jakarta, Julio Banuelos Saez. (Net)

INILAH, Jakarta - Pelatih Persija Jakarta, Julio Banuelos Saez menyatakan kepuasannya meski timnya ditahan imbang Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Rabu (10/7/2019).

Pelatih asal Spanyol ini perlu mengapresiasi karena selama 90 menit waktu berjalan, timnya bermain dengan maksimal. Hanya saja, di menit akhir pertandingan harus kecolongan hingga laga berakhir 1-1. 

"Secara umum saya puas dengan kerja keras seluruh pemain, di mana babak pertama kami memiliki enam sampai tujuh peluang cetak gol. Tapi, justru di babak kedua di akhir pertandingan kita kecolongan," ungkap Julio usai pertandingan. 

Namun, dia cukup menyayangkan lantaran salah seorang pemainnya, Novri Setiawan, melakukan pelanggaran tidak perlu sehingga kartu merah harus diterima. 

"Saya berharap kejadian yang terjadi tadi tidak terulang lagi bisa evaluasi itu tidak boleh terjadi lagi seperti pertandingan tadi," katanya. 

Julio berharap hasil ini bisa menjadi bahan evaluasi timnya untuk bisa menjadi lebih baik di laga-laga selanjutnya. Apalagi dari catatan, Persija baru mengalami satu kali kemenangan dari enam pertandingan yang telah dilalui. 

"Setiap laga kita tampil dengan banyak peluang. Tapi memang dewi fortuna atau kita lebih harus tenang menyelesaikan peluang yang terjadi. Itulah sepak bola, yang terjadi tidak sesuai dengan apa yang kita inginkan," tuturnya. 

Halaman :


Editor : suroprapanca