Elektabilitas Ridwan Kamil di Litbang Kompas Menguat, Golkar Merespon

Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) merespon hasil survei Litbang Kompas menunjukan ektabilitas Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di bursa Pilpres 2024 mengalami kenaikan signifikan.

Elektabilitas Ridwan Kamil di Litbang Kompas Menguat, Golkar Merespon
Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) merespon hasil survei Litbang Kompas menunjukan ektabilitas Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di bursa Pilpres 2024 mengalami kenaikan signifikan./Humas Pemprov Jabar

“Kang Emil masih minta waktu untuk berpikir akan bergabung dengan Partai Golkar. Saya pun masih menunggu waktu yang pas berbicara dengan dengan Kang Emil soal kelanjutan dari beberapa pembicaraan beberapa kali pertemuan dengan beliau,” tuturnya.

 
Di sisi lain, elektabilitas Kang Emil kini mulai naik berdasarkan survei Litbang Kompas terbaru. Meski punya potensi itu, Golkar kata Ace, masih konsisten untuk mengusung sang ketum Airlangga Hartanto sebagai Capres 2024.

 

Baca Juga : Kepada Delegasi OKI, Ketua MPR Minta Kerja Sama Tanggapi Pemanasan Global

“Hingga saat ini, Partai Golkar masih konsisten mendorong Pak Airlangga Hartarto sebagai capres dari Partai Golkar. Tidak ada nama yang lain,” pungkasnya.


Dalam survei Litbang Kompas memisahkan kandidat capres dengan elektabilitas di atas 10% dan di bawah 10%. Ridwan Kamil menduduki puncak pada kategori di bawah 10%.


Litbang Kompas menunjukan elektabilitas Ridwan Kamil melejit mencapai 8,5%. Sementara tokoh lainnya berada di bawah 3%.*** (rianto nurdiansyah)

Baca Juga : Jabar Gelar Data Visualization Festival Dongkrak Kreativitas Masyarakat

Halaman :


Editor : JakaPermana