Elektabilitas Ridwan Kamil di Litbang Kompas Menguat, Golkar Merespon

Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) merespon hasil survei Litbang Kompas menunjukan ektabilitas Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di bursa Pilpres 2024 mengalami kenaikan signifikan.

Elektabilitas Ridwan Kamil di Litbang Kompas Menguat, Golkar Merespon
Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) merespon hasil survei Litbang Kompas menunjukan ektabilitas Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di bursa Pilpres 2024 mengalami kenaikan signifikan./Humas Pemprov Jabar

INILAHKORAN, Bandung-Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) merespon hasil survei Litbang Kompas menunjukan ektabilitas Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di bursa Pilpres 2024 mengalami kenaikan signifikan.


Hal ini terkait sinyal Ridwan Kamil yang bakal mengumumkan partai politik pilihannya pada akhir tahun 2022.


Sinyal kuat Kang Emil, sapaan akrabnya, untuk masuk Golkar sebetulnya sudah terlihat saat perayaan puncak HUT ke-58 Partai Golkar di Jakarta Pusat. Waktu itu, Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar Airlangga Hartarto menyapa Kang Emil sembari melempar kode batik kuning.

Baca Juga : Pemprov Jabar Wujudkan Layanan Maksimal Lewat Ekosistem Data Jabar

Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat Ace Hasan Syadzily mengatakan Golkar menjadi salah satu partai politik yang dipertimbangkan Ridwan Kamil sebagai perahu barunya di 2024 mendatang.


“Yang jelas bahwa Kang Emil ada keinginan untuk bergabung dengan partai politik, dan salah satunya adalah Partai Golkar,” kata Ace dalam pesan singkat pada media, Kamis (27/10/2022).


Namun kata Ace, Kang Emil masih meminta waktu untuk memutuskan masuk Partai Golkar di waktu yang tepat. Meskipun hingga sekarang, Ace mengakui pertemuan intens sudah dilakukan Golkar dengan Kang Emil menjelang pengumuman tersebut.

Baca Juga : Peringati Bulan Pengurangan Risiko Bencana 2022, BPBD Jabar Gelar Uji Ketangkasan

 

Halaman :


Editor : JakaPermana