Harga Kedelai Tinggi, Pabrik Tahu Di Kawasan Sudirman Tetap Produksi

INILAH, Bandung -  Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana bersama melakukan peninjauan Pabrik Tahu Talaga di kawasan Jalan Sudirman, Kota Bandung terkait melambungnya harga bahan baku tahu tempe yakni kacang kedelai. 

Harga Kedelai Tinggi, Pabrik Tahu Di Kawasan Sudirman Tetap Produksi

 

"Mereka banyak yang dari luar kota, dan sudah menjadi komitmen katanya untuk tetap memenuhi kebutuhan para pelangan. Mereka juga menyayangkan kenapa harga kacang dekelai cukup tinggi," ucapnya. 

 

Baca Juga : Kota Bandung Buka Gerbang Agar Produk Lokal Tembus Hongkong

Menurut Yana, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung, belum bisa menjanjikan turunnya harga atau kebijakan pengalihan importir kedelai. Sebab kata dia, kebijakan tersebut ada di ranah pemerintah pusat. 

 

"Karena itu merupakan ranah pemerintah pusat. Kita juga khawatir kondisi ini akan terus terjadi dan terus berulang. Sebab, di Januari lalu. Kondisi seperti ini pernah terjadi di Kota Bandung. Tetapi kita juga sebetulnya punya solusi yaitu swasembada pangan," ujar dia. (Yogo Triastopo) 

 


Editor : tantan