Hujan Deras dan Angin Kencang Rusak Lima Rumah di Kabupaten Bogor

Cuaca ekstrim terjadi di beberapa kecamatan di wilayah Bumi Tegar Beriman pada Minggu sore kemarin, hujan lebat disertai angin kencang menyebabkan pohon ambruk, tebing longsor hingga menyebabkan sejumlah rumah mengalami kerusakan.

 Hujan Deras dan Angin Kencang Rusak Lima Rumah di Kabupaten Bogor
Cuaca ekstrim terjadi di beberapa kecamatan di wilayah Bumi Tegar Beriman pada Minggu sore kemarin, hujan lebat disertai angin kencang menyebabkan pohon ambruk, tebing longsor hingga menyebabkan sejumlah rumah mengalami kerusakan./Reza Zurifwan


"1 unit rumah rusak sedang dan 2 unit rumah lainnya terancam bencana alam tanah longsor susulan. 3 keluarga di Desa Tajur, Citeureup sementara mengungsi ke tempat yang lebih aman," tambahnya.


Aris melanjutkan, hujan deras yang didukung pendangkalan sungai menyebabkan tiga kampung di Desa Waru dan Desa Watu Jaya, Parung terdampak bencana alam banjir.


"Minggu sore jelang berbuka puasa 48 unit rumah terendam banjir setinggi 50 cm hingga 80 cm terjadi di Kampung Rengas Kampung Cidokom Desa Waru Jaya dan Kampung Waru Desa Waru," lanjut Aris.

Baca Juga : Kota Bogor Matangkan Pengelolaan Arsip Berbasis Digital


Sementara itu, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan peringatan akan potensi terjadi Hujan Sedang-Lebat yang dapat disertai Kilat/Petir dan Angin Kencang mulai pukul 13:30 WIB di Kabupaten Bogor, yang meliputj Kecamatan Sukamakmur, Kemang, Bojong Gede, Leuwiliang, Ciampea, Pamijahan, Nanggung, Dramaga, Rancabungur, Tanjungsari dan Tajurhalang. (Reza Zurifwan)***

Halaman :


Editor : JakaPermana