Liga Ditunda, Febri Haryadi Tak Butuh Adaptasi

Gelandang Persib Bandung, Febri Hariyadi memastikan tidak perlu membutuhkan adaptasi untuk menjaga performanya meski Liga 1 2022/2023 mengalami penundaan. 

Liga Ditunda, Febri Haryadi Tak Butuh Adaptasi
INILAHKORAN, Bandung - Gelandang Persib Bandung, Febri Hariyadi memastikan tidak perlu membutuhkan adaptasi untuk menjaga performanya meski Liga 1 2022/2023 mengalami penundaan. 
Febri Hariyadi merasa adaptasi itu tidak perlu dilakukan. Terlebih penundaan Liga 1 2022/2023 baru berjalan satu bulan. 
Sebaliknya, Febri Hariyadi hanya menganggap penundaan ini layaknya jeda kompetisi untuk menghadapi putaran kedua. 
"Adaptasi sih gak terlalu karena baru satu bulan. Anggap ini mulai putaran kedua," ungkap Febri Hariyadi di Stadion Persib (Sidolig), Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Rabu 9 Oktober 2022. 
Namun demikian, pemain yang akrab disapa Bow ini membutuhkan lawan untuk beruji tanding. Sehingga timnya bisa benar-benar siap apabila Liga 1 2022/2023 sudah bisa kembali diselenggarakan. 
"Yang jelas kita dengan adanya latih bertanding menurut saya membantu untuk nanti Liga mulai," katanya. 
Sejauh ini, Bow mengaku kondisinya dalam keadaan baik. Apalagi, selama ini Persib sudah melakukan persiapan dengan menggelar latihan bersama sejak pekan lalu. 
"(Kondisi) cukup baik karena kita juga udah punya waktu banyak karena kemarin, kita sempat di liburkan. Tapi kita punya program khusus online. Jadi sangat baik untuk kondisi sekarang," bebernya.(Muhammad Ginanjar)


Editor : Ahmad Sayuti