Longsor Terjang Desa Sukaresmi Rongga, Seorang Petani Gula Aren Diduga Tertimbun 

Nasib nahas menimpa Usman 59 tahun warga Kampung Baru RT 03/14, Desa Sukaresmi, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat (KBB) yang diduga tertimbun tanah longsor pada Minggu 24 Maret 2024 malam.

Longsor Terjang Desa Sukaresmi Rongga, Seorang Petani Gula Aren Diduga Tertimbun 
Informasi hilangnya Usman dilaporkan secara langsung Kepala Desa Sukaresmi Judin Setiawan (42) kepada Kalak BPBD KBB Meidi di Posko Tanggap Darurat. (agus satia negara)

Selain di Kampung Baru, terang Judin, dampak bencana longsor di Desa Sukaresmi juga mengakibatkan sejumlah rumah mengalami rusak berat.

Berdasarkan data yang dihimpun pihaknya, sebanyak 63 Kepala Keluarga (KK) atau 177 jiwa terdampak bencana longsor.

"Bahkan, ada satu RT yang berlokasi di Kampung Cilawang RT 01/16 terisolir lantaran akses jalannya kurang lebih 100 meter terputus akibat longsor," terangnya.

Baca Juga : Antisipasi Dampak Hujan di Lokasi Sisa Korban Tertimbun Longsor di Cipongkor, BNPB Bakal Modifikasi Cuaca 

Pihaknya berharap, Pemda Bandung Barat agar segera melakukan asesmen atau pencarian korban. Termasuk, memperbaiki akses jalan terputus tadi.

Sejauh ini, sambung Judin, pencarian dilakukan oleh warga masyarakat dan pemerintah setempat secara manual.

"Selain itu juga, aksesnya jauh kurang lebih 2 KM dari jalan raya," ucapnya.

Baca Juga : Pencarian Sisa Korban Longsor di Cipongkor Dihentikan Sementara, Ada Dua Mahkota Longsor 

Sementara itu, Kalak BPBD KBB, Meidi menambahkan, di Kecamatan Rongga ada tiga desa yang juga terdampak bencana longsor, yakni Desa Cibitung, Desa Sukaresmi dan Desa Cinengah.


Editor : Doni Ramdhani