Marc Klok Semprot Wasit Usai Persib Imbang Lawan Barito Putera

Gelandang Persib Bandung, Marc Klok semprot wasit yang memimpin pertandingan timnya saat melawan Barito Putera di laga ke-25 Liga 1 2023/2024 yang digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Jumat, 23 Februari 2024.

Marc Klok Semprot Wasit Usai Persib Imbang Lawan Barito Putera
Gelandang Persib Bandung, Marc Klok semprot wasit yang memimpin pertandingan timnya saat melawan Barito Putera di laga ke-25 Liga 1 2023/2024 yang digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Jumat, 23 Februari 2024./persib.co.id

INILAHKORAN, Yogyakarta - Gelandang Persib Bandung, Marc Klok semprot wasit yang memimpin pertandingan timnya saat melawan Barito Putera di laga ke-25 Liga 1 2023/2024 yang digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Jumat, 23 Februari 2024.

Marc Klok sepakat dengan komentar pelatih Bojan Hodak bahwa wasit Erfan Efendi yang memimpin pertandingan lawan Barito Putera harus dievaluasi.

Terutama, dikatakan Marc Klok saat wasit tersebut memberikan kartu merah kepada Alberto Rodriguez di menit ke-70 karena dinilai mengganjar pemain Barito Putera saat akan memasuki kotak terlarang.

Baca Juga : Persib vs Barito Putera, Ini Kata Nick Kuipers

Alhasil Persib yang sudah unggul lebih dulu melalui David da Silva di menit ke-11 harus disamakan Barito Putera di menit ke-90 melalui Yuswanto Aditya karena hanya bermain dengan 10 pemain. Laga berakhir 1-1.

“Seperti coach bilang, setelah kartu merah semuanya berubah, kita cuma harus bertahan terus. Mereka press kita terus, mereka bisa ambil beberapa peluang,” kata Marc Klok usai pertandingan.

Gelandang naturalisasi asal Belanda ini mengaku sedih dengan hasil imbang ini. Sebab seharusnya, Persib Bandung bisa membawa pulang tiga poin alias kemenangan.

Baca Juga : Sisa Laga, Persib Bandung Tunjuk Stadion si Jalak Harupat Sebagai Home Base

“Seperti coach bilang, wasit hari ini harus dievaluasi karena banyak keputusan yang tidak saya mengerti. Saya pikir semua tidak mengerti dan mungkin juga dia juga tidak mengerti aturan dari sepak bola. Silakan dievaluasi juga,” tegasnya.(Muhammad Ginanjar)***

Halaman :


Editor : JakaPermana