Mazda Asia Afrika Kontribusi 8 Persen Penjualan PT Eurokars Motor Indonesia

PT Eurokars Motor Indonesia menilai dalam jangka waktu satu tahun, Mazda Asia Afrika memberikan kontribusi signifikan  secara keseluruhan.

Mazda Asia Afrika Kontribusi 8 Persen Penjualan PT Eurokars Motor Indonesia
PT Eurokars Motor Indonesia menilai, dalam jangka waktu satu tahun, Mazda Asia Afrika memberikan kontribusi sebesar 8 persem terhadap keseluruhan. (istimewa)

INILAHKORAN, Bandung - PT Eurokars Motor Indonesia menilai dalam jangka waktu satu tahun, Mazda Asia Afrika memberikan kontribusi signifikan  secara keseluruhan.

“Di umur bisnis yang baru berusia satu tahun, Mazda Asia Afrika ini berkontribusi sekitar 7-8 persen terhadap penjualan kita secara keseluruhan. Potensinya bagus,” kata Managing Director PT Eurokars Motor Indonesia Ricky Thio saat perayaan 1st Mazda Asia Afrika Anniversary di Bandung, Sabtu 27 Agustus 2022.

Menurutnya, kontribusi tersebut masih bisa ditingkatkan ke depan. Sebab, sejauh ini, potensi pasar Mazda di Jabar terhitung sebanyak 100 unit per bulan. Lantaran hal tersebut, dia optimistis Mazda Asia Afrika mampu memberikan kontribusi yang lebih tinggi terhadap PT Eurokars Motor Indonesia.

Baca Juga : Pasar Otomotif Domestik Mulai Menggeliat

Sedangkan, Branch Manager PT Sunny Auto Sukses (Mazda Asia Afrika) Anditya Nanda Gumilang menyebutkan, selama semeseter I 2022 ini pihaknya mencatatkan sebanyak 240 unit surat pemesanan kendaraan (SKP) untuk semua varian. 

“Di Mazda Asia Afrika ini catatan SPK-nya luar biasa. Rata-rata, 1 orang sales itu bisa membukukan 5 SPK per bulan. Dari sekian banyak varian Mazda, model CX5 memang sejauh ini paling banyak,” ujar Nanda.

Sementara itu, Komisaris Utama Mazda Asia Afrika Sugeng Kosim menyebutkan pihaknya optimistis meningkatkan angka penjualan Mazda di Jabar. Dalam waktu dekat, pihaknya akan melakukan ekspansi ke berbagai daerah di Jabar.

Baca Juga : Selain Bandung, Hyundai Andalkan MPV Stargazer di Empat Kota Besar Nusantara

“Untuk meningkatkan populasi, kita akan ekspansi bisnis ke arah timur Jabar. Di sana, kita akan membuka layanan aftersales di Tasikmalaya, Garut, dan Cirebon,” ucapnya.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani