Organisasi Islam Kumpul di Bandung, Polda Jabar Siapkan Ribuan Personel

Ribuan personel disiagakan Pokda Jabar untuk mengamankan KTT OKI di Bandung akhir Oktober ini

Organisasi Islam Kumpul di Bandung, Polda Jabar Siapkan Ribuan Personel
Kapolda Jabae Irjen Pol Suntana kerahkan 3.000 personel amankan KTT OKI di Bandung akhir Oktober 2022.

INILAHKORAN, Bandung - Sebanyak 3.000 polisi dari Polda Jabar dan jajaran disiapkan untuk melakukan pengamanan kegiatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Organisasi Kerja sama Islam (OKI).

Adapun kegiatan OKI tersebut, akan digelar di Bandung, akhir Oktober 2022.  Skema pengaman sendiri, sudah disiapkan untuk kegiatan tersebut.

"Rencana (acara) OKI 24-26 Oktober 2022, agar tidak ada terjadi pertemuan arus wisatawan jadi dilakukan di hari kerja," ujar Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Suntana belum lama ini.

Kapolda menyebut, tiga ribu personel yang disiapkan akan ditempatkan sesuai arahan pengendali lapangan, yang diserahkan kepada perwira di lokasi kegiatan.

"Kita siapkan lebih dari tiga ribu personel baik di tempat peristirahatan dan tempat wisata yang akan dituju para tamu," ungkapnya.

Sementara itu, dalam menghadapi hari santri dan sumpah pemuda. Pihaknya juga akan melakukan peringatan hari santri bersama-sama santri di pesantren di zejumlah kabupaten dan rangkaian peringatan maulid nabi.

"Kita juga akan diskusi dengan teman-teman aliansi mahasiswa, terkait dengan perayaan hari sumpah pemuda yang harus kita buat komitmen dalam menghadapi masa depan Indonesia di 2045," katanya. (Cesar Yudistira)
 


Editor : Ahmad Sayuti