Pelaku UMKM di Alun-alun Cililin Bakal Ditata, Pemda KBB: Pedagang Nantinya Bakal Diundi

Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bandung Barat (KBB) bakal menjadikan basement Alun-alun Cililin untuk tempat para pelaku UMKM menjajakan barang dagangannya.

Pelaku UMKM di Alun-alun Cililin Bakal Ditata, Pemda KBB: Pedagang Nantinya Bakal Diundi

"Nanti saya menetapkan besaran sewa itu yang dipakai. Saya cuman bilang sewanya gak masuk ke kecamatan tapi sewanya masuk ke kas daerah. Nah sewa itu menjadi salah satu sumber pemeliharaan," ujarnya.

Lebih lanjut Arsan menjelaskan, para pelaku UMKM yang bakal berdagang di sana nantinya diundi untuk menentukan lokasi atau kios yang akan ditempatinya. 

"Penempatannya bukan berdasarkan kenalan setelah kita patok kita diskusi semua UMKM. Lelang lotre saja itu jauh lebih adil supaya tidak kenapa di situ kenapa di sini," jelasnya.

Sementara itu, salah satu pengunjung, Ruslan (40) mengatakan, dirinya sepakat dengan langkah yang diambil Pemkab Bandung Barat dalam menata para pelaku UMKM yang bakal berdagang di kawasan Little Madina.


Editor : Ahmad Sayuti