Tanggapan PGRI Soal PPDB Berbasis Zonasi

Sistem zonasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dinilai bernuansa semangat positif dalam memperbaiki sistem pendidikan di Indonesia. Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PB PGRI), Unifah Rosyidi, mengatakan semangat yang diusung sistem zonasi perlu mendapatkan dukungan.

Tanggapan PGRI Soal PPDB Berbasis Zonasi
Sistem zonasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dinilai bernuansa semangat positif dalam memperbaiki sistem pendidikan di Indonesia. Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PB PGRI), Unifah Rosyidi, mengatakan semangat yang diusung sistem zonasi perlu mendapatkan dukungan.

INILAH, Jakarta-Sistem zonasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dinilai bernuansa semangat positif dalam memperbaiki sistem pendidikan di Indonesia. Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PB PGRI), Unifah Rosyidi, mengatakan semangat yang diusung sistem zonasi perlu mendapatkan dukungan.

 

Uni percaya pemerintah memiliki niat yang baik dalam memeratakan akses dan mutu pendidikan di seluruh Indonesia. Namun dia berharap pemerintah tidak lupa untuk mengedepankan keunikan daerah dan kepentingan siswa dalam penerapan zonasi. 

 

"Kami berharap zonasi menemui titik temu ya dan mengutamakan kepentingan siswa," kata Unifah dalam sambutan pembukaan Kongres PGRI Ke-XXII di Jakarta, Jumat (06/06/2019) malam kemarin. 

 

Di hadapan Presiden Joko Widodo, selain berharap sistem PPBD berbasis zonasi dapat segera menemui jalan keluar terbaik, Uni juga bercerita jika di lapangan masih banyak guru-guru yang kesulitan dalam mengurus masalah Tunjangan Profesi Guru (TPG). 

Halaman :


Editor : JakaPermana