Tanggul Cisunggalah Jebol, Dadang Langsung Bangun TPT

Bupati Bandung Dadang Supriatna menetapkan status tanggap darurat atas kejadian kembali jebolnya tanggul Sungai Cisunggalah di Desa Panyadap Kecamatan Solokanjeruk, Jumat (11/6/2021) malam lalu. Status tanggap darurat berlaku selama 4 hari ke depan dan dimulai pada Senin 14 Juni.

Tanggul Cisunggalah Jebol, Dadang Langsung Bangun TPT
istimewa

"BPBD tengah melakukan asesmen, karena ada sawah yang baru ditanam terdampak. Kemudian ada 159 rumah yang rusak, kita akan lihat kondisinya sehingga bisa ada perbaikan dan penggantian. Walaupun tidak seberapa minimal ada perhatian," ujarnya.
 
Langkah selanjutnya, Dadang juga akan meminta kepada Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citarum, untuk terus melakukan perencanaan dan realisasi kegiatan. BBWS memang tidak memiliki anggaran tanggap darurat, namun punya anggaran perbaikan.

"Yang saya tahu seperti itu, BBWS ada anggaran 15 miliar untuk perbaikan tanggul Cisunggalah. Cuma kemarin tendernya tidak atau belum bisa dilaksanakan karena ada hambatan dari sebagian warga yang masih bertahan di sini," katanya.

Dadang juga  meminta kepada pemerintah Desa Panyadap, untuk melakukan sosialisasi intensif kepada warganya.
 
"Ini kan demi kepentingan semuanya, bukan untuk individu. Hilangkan ego sektoral, kita kedepankan kepentingan umum," ujarnya. (Dani R Nugraha)

Baca Juga : Marcelo Dibuang Madrid? Everton dan Leeds Siap Menampung

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani