Tindaklanjuti Air yang Menggenang di Basement Alun-alun Cililin, DPUTR KBB Bakal Tambah 2 Mesin Pompa 

DPUTR Bandung Barat bakal menambah 2 unit mesin pompa untuk menyelesaikan permasalah air yang menggenang basement di Alun-alun Cililin.

Tindaklanjuti Air yang Menggenang di Basement Alun-alun Cililin, DPUTR KBB Bakal Tambah 2 Mesin Pompa 
Kepala Dinas PUTR KBB, Mochamad Ridwan

Pada dasarnya, sambung Ridwan, setiap basement dihadapkan pada persoalan dinding yang merembes. Meski begitu tingkat rembesannya berbeda-beda.

"Mudah-mudahan secepatnya akan ditangani sehingga basement Alun-alun Cililin dapat difungsikan sesuai yang direncanakan," tandasnya.

Sebelumnya, seakan tak pernah habis, Alun-alun Cililin kembali menjadi sorotan sejumlah pihak lantaran bagian kontruksi bangunan alun-alun yang mengusung konsep Little Madina itu diduga bermasalah.

Pasalnya, saat musim hujan terjadi air terlihat mengalir deras dari sela-sela dinding hingga membanjiri lantai basement.

Berdasarkan keterangan warga, air yang merembes di sela-sela dinding basement tidak hanya satu titik. Bahkan, di beberapa titik dinding terjadi rembesan air hingga jatuh dan membentuk saluran air.

"Kalau hujannya deras, air yang keluar dari sela-sela dinding makin banyak. Hingga meluber ke lantai basement," kata Dadang Kusnadi (53) warga Kampung Kaum, Desa/Kecamatan Cililin kepada wartawan.

Bahkan, air mengalir cukup deras dari dalam basement Alun-alun Cililin meski kondisi cuaca sedang tidak hujan. Hingga kini basement masih belum dibuka. Gerbang besinya masih dikunci gembok.


Editor : Ahmad Sayuti