Usai Diciduk, Begini Nasib Wanita yang Pamer Pelat Nomor Bodong TNI di Tiktok

Detasemen Polisi Militer (Denpom) III/5 Bandung langsung bergerak cepat mencari pemilik mobil berpelat nomor TNI yang videonya viral di media sosial Tiktok. Perempuan yang mengaku sebagai istri anggota TNI diciduk di kawasan Batununggual, Kota Bandung.

Usai Diciduk, Begini Nasib Wanita yang Pamer Pelat Nomor Bodong TNI di Tiktok
Foto: Ridwan Abdul Malik

INILAH, Bandung - Detasemen Polisi Militer (Denpom) III/5 Bandung langsung bergerak cepat mencari pemilik mobil berpelat nomor TNI yang videonya viral di media sosial Tiktok. Perempuan yang mengaku sebagai istri anggota TNI diciduk di kawasan Batununggual, Kota Bandung.

Komandan Denpom III/5 Bandung Letkol Pamungkas, mengatakan berdasarkan hasil penyelidikan diketahui pelat nomor TNI tersebut palsu atau bodong. Alhasil, wanita itu pun langsung diamankan oleh TNI.

"Dari hasil penyelidikan yang telah dilakukan oleh Denpom, ditemukan bahwa plat nomor dan surat surat yang dimaksud palsu," ucap Pamungkas di Mako Denpom III/5 Bandung, Jalan Jawa, Kota Bandung, Kamis (4/3/2021).

Baca Juga : Dikabarkan Kotor dan Bau, Yana Minta DPU Teliti Air Sungai Balai Kota

Pamungkas menjelaskan, sejauh ini belum ditemukan adanya keterlibatan TNI dalam kasus tersebut. Oleh karena itu, pelaku dan barang bukti sudah diserahkan langsung ke Polrestabes Bandung untuk diproses sesuai hukum yang berlaku.

"Kita lakukan penyelidikan di denpom, setelah belum ditemukan keterlibatan anggota TNI maka kasusnya dilimpahkan ke polres karena tersangkanya orang sipil," ungkap Pamungkas.

Meski begitu, Pamungkas menegaskan, jika dikemudian hari adanya keterlibatan anggota TNI. Dia memastikan, oknum anggota tersebut akan diproses juga secara hukum.

Baca Juga : Akibat Pandemi, Anggaran  KONI Kab Bandung Dipangkas

"Apabila di kemudian hari ditemukan ada oknum anggota Tni yang terlibat maka akan dilakukan proses hukum," pungkasnya.

Halaman :


Editor : Bsafaat