Wasiat Rasulullah kepada Anak Muda

KETIKA berbicara mengenai muda dan tua, banyak orang akan mengaitkannya dengan umur. Padahal umur berbeda dari usia.

Wasiat Rasulullah kepada Anak Muda
Ilustrasi/Net

Jadi, jangan kira bahwa kebaikan itu berhubungan dengan usia. Rasulullah ingin mengatakan meski usia Usamah baru 18 tahun tapi umur Usamah sudah jauh lebih banyak dari usia orang yang lebih tua karena Usamah sejak awal menjadi pengikut yang sangat setia.

Rasulullah pernah mengatakan, "Aku berpesan kepada kalian untuk memperhatikan anak muda dengan baik, karena hati mereka sangat lembut." Sedang dari ayat di atas, kita tahu kalau orang yang sudah terlau tua dan lama pada masa hidupnya akan memiliki hati yang keras. Karenanya, pesan ini sangat penting: janganlah menunggu tua.

Rasulullah juga menyampaikan, "Sesungguhnya Allah mengutusku sebagai pembawa kabar gembira dan peringatan. Anak-anak muda menyambutku, sementara orang tua menentangku." Riwayat ini membuktikan sekali lagi bahwa Rasulullah memberi apreasiasi luar biasa pada anak muda.

Baca Juga : Perhitungan Zakat Profesi Jika Suami Istri Bekerja

Tapi saya juga ingin mengingatkan orang yang usianya sudah terlalu tua untuk tidak khawatir. Jadikanlah usia tua itu memiliki umur yang masih muda dengan diisi amal salih yang terus kekal, hingga nantinya tidak ada kerugian.

Dalam sejarah tercatat banyak pendukung awal Nabi adalah anak-anak muda dan berusia di bawah 20 tahun kalau sekarang ini, bisa dikatakan pendukung Rasulullah banyak berasal dari kalangan anak SMA. Merekalah pendukung dakwah Rasulullah. Sebut saja Imam Ali, Musab bin Umar, Attab, Usamah bin Zaid, Arqam, Jafar bin Abi Thalib, Amin bin Fakhirah, dan lainnya. Bahkan di antara mereka ada yang ditunjuk sebagai pejabat-pejabat masyarakat Islam.

Misal, wakil pertama Nabi ke Madinah adalah Mushab bin Umair yang berusia 20 tahun. Gubernur pertama kota Mekah berusia 21 tahun. Panglima pembawa pasukan besar berusia 18 tahun. Bukan hanya itu, bahkan semua nabi yang ditunjuk oleh Allah berasal dari kalangan anak muda. Nabi Ibrahim juga masih sangat muda ketika melawan kaum penyembah berhala. Begitu pula Ashabul Kahfi, anak-anak muda yang dijamin masuk surga, termasuk anjing mereka.

Sebagai penutup, saya ingin menyampaikan pesan Nabi pada kita tentang usia muda."Berhati-hatilah atas lima terhadap yang lima. Masa muda sebelum tua, sehat sebelum sakit, kaya sebelum miskin, senggang sebelum sibuk, dan hidup sebelum mati." Semua ini berhubungan dengan waktu.


Editor : Bsafaat