Berita Covid-19 Diburu Para Pembaca

Saat ini kesehatan merupakan harta yang paling berharga. Apalagi, sudah satu tahun lebih pandemi Covid-19 belum juga menunjukkan tanda-tanda bakal berakhir.

Berita Covid-19 Diburu Para Pembaca
istimewa

INILAH,  Jakarta - Saat ini kesehatan merupakan harta yang paling berharga. Apalagi, sudah satu tahun lebih pandemi Covid-19 belum juga menunjukkan tanda-tanda bakal berakhir.

Data terakhir menyebut sudah ada 100 juta lebih orang terinfeksi virus mematikan tersebut di seluruh dunia, lebih dari 1 juta orang ada di Indonesia.

Kehadiran vaksin Covid-19 sangat penting untuk memutus penyebaran virus yang semakin mengkhawatirkan tersebut.

Baca Juga : Wisata Virtual, Tantangan Baru Turisme Indonesia

Masyarakat ingin mengetahui perkembangan terbaru soal pandemi ini. Utamanya, mereka sangat berharap kapan pandemi yang telah mengglobal ini bisa berakhir. Semua resah dan khawatir dengan Covid-19 yang berawal dari Wuhan, China ini.

Tidak saja menakutkan karena siapapun bisa tertular, pandemi juga telah meruntuhkan perekonomian dunia. Dunia diambang krisis akibat pandemi yang belum tahu kapan berakhirnya ini.

Covid-19 telah mengganggu ekonomi semua negara termasuk Indonesia. Banyak bisnis gulung tikar.

Baca Juga : Prediksi Pakar Teknologi Soal Data Privasi pada 2021

Setiap hari, update terbaru berita-berita soal Covid-19 ada. Sangat lengkap. Jadi pembaca tidak akan kehilangan isu perkembangan virus Corona baik di Indonesia maupun di seluruh dunia, kata Co-Managing Director RCTI+ Valencia Tanoesoedibjo, seperti yang dikutip dari siaran pers, Jakarta, Rabu, (03/02/2021).

Halaman :


Editor : JakaPermana