Bima Arya Sugiarto Ajak Generasi Muda Produksi Konten Narasi Positif Jelang Pemilu 2024

Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengajak generasi muda memproduksi narasi positif yang mengedepankan ide atau gagasan substantif dan kreatif untuk membuat narasi positif sebagai pengawal Pemilu 2024.

Bima Arya Sugiarto Ajak Generasi Muda Produksi Konten Narasi Positif Jelang Pemilu 2024
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengajak generasi muda memproduksi narasi positif yang mengedepankan ide atau gagasan substantif dan kreatif untuk membuat narasi positif sebagai pengawal Pemilu 2024.

INILAHKORAN,Bogor,-Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengajak generasi muda memproduksi narasi positif untuk menangkal hoaks menjelang Pemilu 2024.

Bima Arya mengatakan, generasi muda perlu mengedepankan ide atau gagasan yang substantif dan kreatif untuk membuat narasi positif sebagai pengawal Pemilu 2024 sejak sekarang.

"Pemilu gagasan yang perlu dikedepankan, bukan hanya sekedar mengklarifikasi isu, atau fitnah yang menyebar di masyarakat. Dalam kampanye pemilu maka gagasan ini yang perlu dikampanyekan dan ditularkan oleh anak-anak muda," kata Bima Arya Sugiarto, Minggu 30 Juli 2023 seperti dikutip Inilahkoran dari Antara.

Baca Juga : Kedapatan Berada di Kamar Kos-kosan, 18 Pasang Bukan Suami Istri Terciduk Tim Gabungan Operasi Yustisi Kota Bogor

Menurut Bima, sudah saatnya mengangkat narasi-narasi positif dalam kontestasi politik 2024 dengan mengangkat gagasan-gagasan mengenai kemajuan bangsa ke depan.

Bima menerangkan, konsep menangkal hoaks dengan produksi gagasan dan ide kreatif dilakukan melalui kajian pembahasan dan analisa mengenai substansi dan trik (gimmick) yang hasilnya dievaluasi untuk kemudian memunculkan hal positif baru.

Peran generasi muda harus jadi penggagas isu, menyebar isu, membuat pemilu kreatif, mengajak anak-anak muda lain untuk ada di depan, meluaskan barisan menjadikan area pemilu yang mencerahkan dan menyenangkan untuk semua.

Gagasan mengenai kreativitas Pemilu 2024 pernah disampaikan juga oleh Bima Arya pada acara Lokalatih di Bumi Gumati, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, Rabu 26 Juli 2023 lalu.

Halaman :


Editor : Ghiok Riswoto