Bogorfest 2023 Bakal Digelar, Pemkab Bogor Targetkan Kunjungan Wisatawan Sebanyak 40.000 Jiwa

Panitia Bogorfest 2023 menargetkan jumlah kunjungan wisatawan mencapai 40.000 jiwa. Rencananya, Bogorfest 2023 berlangsung pada 24-27 Agustus mendatang.

Bogorfest 2023 Bakal Digelar, Pemkab Bogor Targetkan Kunjungan Wisatawan Sebanyak 40.000 Jiwa
Ketua Bogorfest 2023 Didi Kurnia mengatakan, ada 6 aktivitas utama yang dibagi menjadi 26 event festival. Antara lain festival hasil pertanian, seni, otomotif, buku, kopi, komunitas, kreatif, budaya, pendidikan, wirausaha, fesyen, kuliner, edukasi pemerintahan, kesehatan, produk kecantikan, industri, lowongan kerja, militer, musik, layanan publik, retail, perumahan, satwa peliharaan, olahraga, industri pariwisata, dan festival tradisional. (reza zurifwan)

INILAHKORAN, Bogor - Panitia Bogorfest 2023 menargetkan jumlah kunjungan wisatawan mencapai 40.000 jiwa. Rencananya, Bogorfest 2023 berlangsung pada 24-27 Agustus mendatang.

Ketua Bogorfest 2023 Didi Kurnia mengatakan, ada 6 aktivitas utama yang dibagi menjadi 26 event festival. Antara lain festival hasil pertanian, seni, otomotif, buku, kopi, komunitas, kreatif, budaya, pendidikan, wirausaha, fesyen, kuliner, edukasi pemerintahan, kesehatan, produk kecantikan, industri, lowongan kerja, militer, musik, layanan publik, retail, perumahan, satwa peliharaan, olahraga, industri pariwisata, dan festival tradisional.

"Dalam kegiatan Bogorfest 2023 yang berlangsung 4 hari itu, kami menargetkan kunjungan wisatawan sebanyak 40 ribu," kata Didi Kurnia kepada wartawan, Senin 21 Agustus 2023.

Baca Juga : PPP Absen saat Rapat Paripurna Pemberhentian Ade Yasin dari Jabatan Bupati Bogor, Ini Komentar Iwan Setiawan

Didi Kurnia menambahkan bahwa Bogorfest 2023 merupakan pesta rakyat dan merupakan rangkaian pekaksanaan kegiatan peringatan HUT ke-78 RI.

"Pengunjung atau wisatawan yang berkunjung ke Bogorfest 2023 tidak dipungut biaya tiket masuk alias gratis," tambahnya.

Untuk menghibur pengunjung, jelas mantan Kepala Inspektorat Kabupaten Bogor ini,  band lokal dan band nasional pun dihadirkan oleh panitia Bogorfest 2023 seperti Band Kotak, The Virgin, Band Fade 2 Black, Band Utopia, Mahesa KDI, Souljah, Azmy Z, Hydro Koplo dan lainnya.

Baca Juga : Sekda : Akhir Tahun, 10 Proyek Strategis Kota Bogor Harus Selesai

Lalu, di Bogorfest 2023 itu pun juga ada banyak lowongan kerja yang bisa dilihat di Festival Lowongan Kerja, stand Bogor Career Center atau Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani