Bukan Pipa Bocor, Inilah Penyebab Dugaan Pencemaran Asap dan Bau di PT PPLI

Dugaan pipa bocor pada PT Prasadha Pamunah Limbah Industri (PPLI) di Desa Nambo, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor tidak terbukti.

Bukan Pipa Bocor, Inilah Penyebab Dugaan Pencemaran Asap dan Bau di PT PPLI
Foto: Reza Zurifwan

"Satu titik uji petik udara menunjukkan kadar pencemara  udaranya diatas baku mutu, namun hal itu wajar karena lokasinya persis di lokasi pengelolaan atau pengolahan limbah," tutur Ully.

Sementara itu, Humas PT PPLI Ahmad Farid memaparkan pihaknya akan melakukan investigasi internal untuk selanjutnya dianalisa secara lebih mendalam untuk selanjutnya memperbaiki SOP dan lainnya.

"Dengan kejadian yang tidak dinginkan serta tidak disengaja Jumat pekan lalu kami belum tau persis kenapa bisa terjadi, kami akan melakukan investigasi internal untuk selanjutnya dianalisa secara lebih mendalam hingga bukan lagi asumsi," papar Farid.

Baca Juga : Perangkat Daerah Prioritaskan Mitigasi Bencana di Kabupaten Bogor

Dia melanjutkan, pihaknya siap bertanggungjawab secara kesehatan kepada masyarakat yang terdampak asap maupun bau limbah bahan beracun dan berbahaya (B3). Dia juga memahami alasan mengenai kenapa warga melakukan aksi demonstrasi.

"Manusiawi kalau warga terdampak melakukan aksi demonstrasi. Kami akui ada kesalahan dan siap bertanggungjawab untuk selanjutnya memfasilitasi konsultasi kesehatan bagi masyarakat sekitar yang terdampak negatif," lanjutnya. (Reza Zurifwan)

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani