Dahsyatnya Istighfar, Penggugur Dosa dan Pengundang Rezeki yang Tak Terduga

Rezeki bisa terhalang dosa. Untuk itu, Rasulullah menganjurkan kita untuk banyak-banyak mengucap istighfar. Mudah!

Dahsyatnya Istighfar, Penggugur Dosa dan Pengundang Rezeki yang Tak Terduga

Rezeki bisa terhalang dosa. Untuk itu, Rasulullah menganjurkan kita untuk banyak-banyak mengucap istighfar. Mudah!

Rasulullah saw bersabda, "Barang siapa memperbanyak istighfar, niscaya Allah akan mengubah setiap kesedihannya menjadi kegembiraan; Allah azza wa jalla memberikan solusi dari setiap kesempitannya (kesulitannya), dan Allah anugerahkan rezeki dari jalur yang tidak disangka-sangka." (HR. Ahmad dan al-Hakim). 

Dalam QS 71: 10-12 Allah berfirman, ''Maka Aku katakan kepada mereka: Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha-Pengampun. Niscaya Dia akan menurunkan kepadamu hujan lebat, dan membanyakkan harta, anak-anak, dan mengadakan untukmu kebun-kebun, serta mengadakan untukmu sungai-sungai.''

Baca Juga : Bencilah Maksiat, Tapi Sayangi Pendosanya

Imam al-Qurthubi mengatakan ayat ini menunjukkan bahwa istighfar merupakan salah satu sebab untuk datangnya rezeki dan hujan. 

Imam Ibn Kasir ketika menafsirkan ayat ini mengatakan, ''Jika kalian bertaubat kepada Allah, minta ampunan-Nya dan menaati-Nya, niscaya akan dibuka jalan rezeki, dan akan mengalir air yang membawa keberkahan dari langit, dan menumbuhkan dari bumi segala keberkahannya, berupa tanam-tanaman, serta menyuburkan air susu ibu, pun akan dianugerahkan kepada mereka harta dan anak-anak, kebun-kebun yang subur dengan segala macam buah-buahan, di tengah-tengahnya mengalir air yang tidak pernah berhenti.'' 

Baca Juga : Mudahnya Berbuat Maksiat di Negeri Orang Lain


Editor : Bsafaat