Dengan Obat Ngutang, Ingatan Pahlawan Banjir Puncak Mulai Pulih

Walaupun sudah membaik dan bisa berkomunikasi, Jajang (39), anggota Taruna Tanggap Bencana (Tagana) Kabupaten Bogor yang masih dirawat di RS PMI Kota Bogor mata kanannya masih belum bisa melihat.

Dengan Obat Ngutang, Ingatan Pahlawan Banjir Puncak Mulai Pulih
Foto: Reza Zurifwan

Hingga saat ini saya belum tahu hingga kapan suami saya dirawat. Berdasarkan hasil scan di akhir pekan kemarin ada ceceran darah di dalam kepalanya, tutur Nur.

Kasi Pemulihan Sosial Dinas Sosial Kabupaten Bogor Sri Mulyani menjelaskan  Jajang dan keluarganya masih butuh bantuan pembiayaan pengobatan hingga pihaknya membuka 'kran' donasi kepada masyarakat yang ingin membantu meringankan beban.

Alhamdulillah kemarin ada bantuan uang dari Baznas Kabupaten Bogor, Alumni SMPN 1 dan SMPN 2 Dramaga. Karena biaya pengobatan tidak sedikit, hingga puluhan juta rupiah, bila ada yang ingin meringankan beban istri anggota Tagana kami, bisa menstranfernya ke rekening Bank Mandiri atas nama Jajang 1330014786008 atau nomor rekening BRI atas nama Nurelawati yaitu 760401005795536. Untuk konfirmasi dapat menghubungi nomor handphone 085885428872 atas nama Jajang, jelas Yani. (reza zurifwan/ing)

Baca Juga : Biar Bisa Tetap Vaksin, Iwan Terpaksa Kurangi Makan Nasi

Halaman :


Editor : Bsafaat