Dua Anak Remaja Berburu Abu Jahal

Abdurrahman bin Auf didatangi dua remaja dari kaum anshar, yaitu Muaz bin Amr Al-jamuh, 14 tahun dan Muawwiz bin Afra berumur 13 tahun. Kedua duanya bersenjatakan pedang.

Dua Anak Remaja Berburu Abu Jahal
Ilustrasi/Net

Berita terbunuhnya Abu Jahal dengan cepat disampaikan kepada pasukan Islam, mereka menjadi semakin membara dan semangat, tetapi dipihak lain berita kematian itu meluluhkan semangat pasukan Quraisy.

Rasul mendengar berita kematian Abu Jahal dari Abdullah bin Masud, beliau mengatakan," Wallahi, Laa ilaha illaLLah, Laa ilaha illaLLah, Laa ilaha illaLLah, Allahu Akbar, AlhamduliLLah, Dia yang memenuhi janjiNya dengan menolong hambaNya dan mengalahkan musuhNya."

Begitulah kematian musuh Allah, secara fisik dan kemegahan saat itu Abu Jahal termasuk manusia yang dihormati kaumnya, punya posisi tinggi, tapi Allah menghinakannya. Dimulai dengan serangan dua orang remaja di bawah umur. Segala kekuatannya tumbang atas izin Allah. Sebuah bukti hanyalah kekuatan iman dan jihadlah yang dapat mengalahkan kekuatan kekuatan musrik dan musuh Islam dari dulu hingga sekarang

Baca Juga : Sesuai Sunnah! Ini Bacaan Ruqyah untuk Orang Sakit

Ya Allah kuatkanlah Islam dengan generasi yang Engkau ridai, dan munculkanlah kekuatan Islam dari munculnya pemuda pemuda muslim belia seperti Muaz bin Amr Al-jamuh, dan Muawwiz bin Afra...[islamindonesia]

Halaman :


Editor : Bsafaat