Duh, Kasus Positif Covid-19 di Garut Capai 35.948, 364 Meninggal

Kendati penularan virus corona termasuk dengan varian barunya masih terus mengintai, kedisiplinan warga terhadap protokol kesehatan (prokes) terkesan kian longgar dalam berbagai kegiatan dan kesempatan.  

Duh, Kasus Positif Covid-19 di Garut Capai 35.948, 364 Meninggal
Foto: Zainulmukhtar

"Hari ini, protokol kesehatan tidak berlaku di lapangan Mira Mare Sancang," kata Ganda Permana warga asal Tarogong Kidul sembari geleng kepala.

Dia pun menyayangkan kondisi pengabaian akan prokes Covid-19 pada kegiatan tersebut yang terkesan ada pembiaran.

Padahal Satuan Tugas Covid-19 Nasional memperluas prokes Covid-19 bukan lagi sekadar memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan pakai sabun di air mengalir melainkan dipertegas dengan menjauhi kerumunan. 

Baca Juga : Hari Jadi Ke-539, Kabupaten Cirebon Libatkan 100 Negara Pegiat Radio Amatir

Kasus Covid-19 di Kabupaten Garut sendiri hingga 3 April 2021, berdasarkan data Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Garut disampaikan Koordinator Komunikasi Publik/Humas Muksin, mencapai sebanyak 35.984 kasus dengan 364 orang di antaranya meninggal dunia. Rinciannya, 19.499 kasus kontak erat, 8.250 kasus suspek dengan 46 orang di antaranya meninggal dunia, empat kasus probable meninggal dunia, dan 8.231 kasus positif Covid-19 dengan 314 orang di antaranya meninggal dunia.

"Ada penambahan 19 kasus baru positif Covid-19, dan tujuh pasien positif selesai pemantauan. Masih ada sebanyak 590 pasien positif isolasi mandiri, dan 157 pasien positif isolasi perawatan rumah sakit," imbuhnya.(zainulmukhtar)

Halaman :


Editor : Bsafaat