Foto: Jelang Kongres Nasional X Ikatan Alumni ITB

Ketua Umum Ikatan Alumni Institut Teknologi Bandung (IA ITB) 2016-2020 Ridwan Djamaluddin (tengah) menyampaikan pemaparan pada konferensi pers Kongres Nasional X Ikatan Alumni ITB di kantor Majelis Wali Amanat ITB, Kota Bandung, Jumat (16/4/2021). 

Foto: Jelang Kongres Nasional X Ikatan Alumni ITB
Foto-foto: Syamsuddin Nasoetion

INILAH, Bandung - Ketua Umum Ikatan Alumni Institut Teknologi Bandung (IA ITB) 2016-2020 Ridwan Djamaluddin (tengah) menyampaikan pemaparan pada konferensi pers Kongres Nasional X Ikatan Alumni ITB di kantor Majelis Wali Amanat ITB, Kota Bandung, Jumat (16/4/2021). 

Pengurus Pusat IA ITB menggelar Kongres Nasional X pada 16-17 April 2021, sekaligus pemilihan ketua umum (pemilu) IA ITB periode 2021-2026 yang diikuti delapan kandidat. Pemilihan menggunakan metode i-voting yang berbasis internet ini akan diikuti 22.732 alumni yang sudah masuk daftar pemilih tetap (DPT). (Syamsuddin Nasoetion)

Baca Juga : Antisipasi Dampak Cuaca Ekstrem, Ini Fokus Pemkot Bandung


Editor : Doni Ramdhani