Gubernur Jabar Tinjau Lokasi Banjir di Subang dan Karawang

Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil meninjau lokasi banjir di Pamanukan, Kabupaten Subang, Selasa (9/2/2021). Peninjauan dilakukan untuk memastikan masyarakat terdampak banjir mendapat penanganan yang baik. 

Gubernur Jabar Tinjau Lokasi Banjir di Subang dan Karawang
humas pemprov jabar

INILAH, Karawang-Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil meninjau lokasi banjir di Pamanukan, Kabupaten Subang, Selasa (9/2/2021). Peninjauan dilakukan untuk memastikan masyarakat terdampak banjir mendapat penanganan yang baik. 

Sebelum meninjau lokasi banjir, Kang Emil --sapaan Ridwan Kamil-- bersama Kapolda Jabar, Pangdam III/Siliwangi, dan Bupati Subang, merangkum informasi terkait perkembangan dan kondisi masyarakat di Koramil Pamanukan. 

"Kami bersama Forkopimda memberikan dukungan maksimal kepada bupati untuk menolong warga Subang yang terdampak banjir," kata Kang Emil. 

Baca Juga : Siti Muntamah Dorong Purwakarta Jadi Kota Layak Anak

Usai meninjau, Kang Emil pun mengapresiasi langkah-langkah kedaruratan yang telah diambil, seperti proses evakuasi dan distribusi bantuan logistik. Selain itu, pemerintah akan mempercepat proses perbaikan tanggul yang jebol diterjang arus banjir

"Proses perbaikan tanggul segera akan dilakukan oleh BBWS (Balai Besar Wilayah Sungai)," ucapnya. 

Sementara untuk jangka menengah, pemerintah sedang membangun Bendungan Sadawarna yang terletak di Kecamatan Cibogo untuk mengatasi banjir. Bendungan tersebut pun akan mengatasi persoalan kebutuhan air irigasi di wilayah Subang, Indramayu, dan sekitarnya. 

Baca Juga : DPRD Jabar Minta Pemprov Perhatikan Tata Kelola Aset

"Jangka menengahnya solusi banjir yaitu Bendungan Sadawarna sudah 50 persen, mohon doanya karena menjadi solusi supaya banjir tahunan di Subang dan sekitarnya bisa dikendalikan lebih baik, 50 persennya lagi akan selesai di akhir tahun depan," ucapnya. 

Halaman :


Editor : JakaPermana