Ini Evaluasi CFD dari Dishub Kota Bogor

Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bogor mengevaluasi pelaksanaan Car Free Day (CFD) yang dimulai kembali pada Minggu (1/3/2020). Meski pelaksanaan awal sudah cukup bagus, tetapi Dishub berharap Pedagang Kaki Lima (PKL) tidak kembali berjualan di badan jalan. 

Ini Evaluasi CFD dari Dishub Kota Bogor
Foto: Rizki Mauludi

INILAH, Bogor - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bogor mengevaluasi pelaksanaan Car Free Day (CFD) yang dimulai kembali pada Minggu (1/3/2020). Meski pelaksanaan awal sudah cukup bagus, tetapi Dishub berharap Pedagang Kaki Lima (PKL) tidak kembali berjualan di badan jalan. 

Kepala Bidang Lalu Lintas pada Dishub Kota Bogor, Dody Wahyudin menilai pelaksanaan CFD berjalan normal. 

"Kemudian arus lalu lintas juga untuk jalur alternatif bisa kami kendalikan. Kami berharap kedepannya pengaturan juga PKL yang memang sudah rapi, tidak ada lagi berjualan di badan jalan tetapi di depan depan pertokoan," ungkap Dody kepada INILAH pada Senin (2/3/2020) pagi.

Baca Juga : Warga Bogor di RS Ummi Tidak Terjangkit Corona

Dody melanjutkan, secara umum keberadaan PKL kemarin tidak mengganggu kelancaran CFD. Untuk minggu mendatang, dia akan kembali melakukan evaluasi agar berjalan lebih baik lagi.

"Minggu ini untuk anggota yang diterjunkan dari jajaran Dishub, Satpol PP, Satlantas Polresta Bogor Kota dan dari polsek Bogor Tengah. Untuk pengaturan PKL ada dari Dinas Koperasi dan UMKM, jadi total kurang lebih ada 60 personil yang mengamankan dan mengatur CFD yang baru kembali digelar," tambahnya.

Dody mengungkapkan bahwa sudah ada sembilan titik parkir untuk masyarakat yang ingin menikmati CFD Kota Bogor. 

Baca Juga : Bima Terima 1.000 Surat Dukungan Penerapan Perda KTR

"Diantaranya mulai Bank BTN Jalan Pengadilan, depan martabak Air Mancur, halaman Bogor Permai, GOR Pajajaran, halaman samping TK Kartika, lahan kosong samping SPBU Total air mancur, Pertokoan samping SPBU dan beberapa titik lainnya yang sudah ditentukan," pungkasnya. (Rizki Mauludi)
 


Editor : Bsafaat